NOVA.id - Memiliki kulit mulus menjadi impian bagi kita semua, walaupun untuk mendapatkan hasil tersebut membutuhkan banyak usaha.
Sebab, ada beberapa penyebab yang membuat kulit mulus kita jadi berjerawat bahkan sampai iritasi.
Oleh karena itu, kita memang harus cerdas dalam memilih produk kecantikan diri sendiri terutama dalam memilih bahan-bahan skin care alami.
Karena, tak semua bahan alami bisa cocok untuk kulit wajah kita, setuju?
Nah, baru-baru ini sedang banyak tren kecantikan alami yang digandrungi perempuan, salah satunya bee venom atau racun lebah.
Racun lebah ini ternyata dinilai ampuh untuk membuat kulit menjadi lebih bersih, bercahaya, dan mulus.
Baca Juga: Wah, 50 Traveler Menemukan Cinta Sejati Mereka di Pesawat lo, Tertarik?
Bahkan para selebriti Holywood terkenal sekelas Victoria Beckham, Gwyneth Paltrow, Kylie Minoque, Keira Knightley, hingga kalangan bangsawan di Inggris seperti Kate Middleton dan Camilla Rosemary juga menggunakan kandungan bee venom untuk perawatan kecantikan wajah mereka.
Bee venom, seperti dilansir dari NCBI (National Center for Biotechnology Information) merupakan enzim dengan komposisi kompleks, protein, dan asam amino yang juga dikenal dengan sebutan Apitoxin.
Apitoxin ini berbentuk cairan bening dan komponen utamanya berasal dari peptide lebah yang bermanfaat sebagai antioksidan, anti peradangan, dan anti bakteri alami yang sangat efektif untuk membunuh kuman penyebab jerawat.
Baca Juga: Awas, Ini Kriteria Perempuan yang Dipilih Pria Saat Berselingkuh
Secara keseluruhan bee venom terdiri dari sekitar 120 komponen kimia aktif, di antaranya peptida, enzim, amine, karbohidrat, lemak, dan asam amino yang sangat baik untuk perawatan kesehatan kulit wajah.
Melihat antusias pemakaian racun lebah ini semakin banyak diminati, PT. Nexter Biotech Estetika menghadirkan Janeeta Bee Venom Series menghadirkan produk rangkaian terbaru dari racun lebah ini.
Produk ini mengkombinasikannya ekstrak madu putih langka yang hanya didapatkan dari Hawaii dan berbagai kandungan efektif lainnya, hingga berjumlah total 27 kandungan untuk tiap seriesnya.
Baca Juga: Tak Disangka, Rata-Rata Orang Menghabiskan Waktu 52 Menit untuk Bergosip
Saat ini terdapat dua jenis rangkaian produk dari produk yang telah beredar.
Salah satunya, BeeVenom A27 Acne Series yang diformulasi khusus untuk mengatasi jerawat secara menyeluruh.
Dan, Bee Venom B27 Brightening Series yang diformulasikan khusus untuk mencerahkan wajah hingga kelapisan terdalam.
Setiap series memiliki 4 varian yang terdiri dari Cleanser, Toner, Day Cream dan Night Cream.
Baca Juga: Minta Tisu Toilet, Perempuan Ini Dipukuli Sampai Lebam oleh Dua Gadis Korea
Dalam peluncurannya di Jakarta, 16 Juli 2019, Putra Vandi selaku Direktur PT.Nexter Biotech Estetika sebagai Principal Janeeta Bee Venom Series mengungkapkan bahwa kombinasi dari 27 kandungan pada tiap seriesnya menghasilkan 7 cara kerja yang efektif yang bekerja secara maksimal dalam merawat wajah.
“Bee Venom A27 Acne Series bekerja dengan 7 aksi menyeluruh melawan jerawat, dimulai dari mengangkat kotoran di wajah, membuka pori-pori kulit, membunuh kuman penyebab jerawat, mengendalikan produksi minyak berlebih, menyembuhkan luka jerawat, menenangkan peradangan hingga menghilangkan bekas jerawat,” jelasnya.
Di kesempatan yang sama Putra juga mengungkapkan bahwa ini merupakan sebuah terobosan dalam dunia kecantikan dan perawatan wajah, menggunakan kombinasi 27 kandungan yang menghasilkan 7 cara kerja dalam sebuah rangkaian produk.
Baca Juga: Ada Indikasi Barbie Kumalasari Derita Mythomania? Psikolog Ungkap Hasil Analisisnya
“Ini adalah sebuah terobosan terbaru dan merupakan kabar baik bagi mereka yang selama ini mempunyai permasalahan wajah berjerawat atau kulit kusam dan menginginkan wajah yang sehat, bersih, cantik dan cerah,” katanya.
Janeeta Bee Venom Series ini juga telah melewati berbagai uji klinis dan hasil dari pemakaian berkala dalam sebulan menunjukkan perubahan dan perbaikan pada wajah.
Berkurangnya jerawat di wajah dan kulit tampak lebih cerah merata, lembut, dan sehat.(*)
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR