NOVA.id - Kungfu Chef Muto menjadi salah satu Chef yang terkenal saat ini layaknya Chef Juna dan Chef Candra.
Kini bahkan ia memiliki sebuah program acara televisi yang memamerkan keahliannya meracik berbagai bahan masakan.
Dalam acara Chef Expo 2019 di JIEXPO Kemayoran, Chef Muto bagikan pengalaman hidup tanpa malu mengaku bahwa awal kariernya adalah seorang pelayan restoran.
Baca Juga: Indonesian Chef Association Siap Gelar Chef Expo 2019 dengan Mengangkat Kuliner Nusantara!
“Waktu awal-awal sebelum menjadi chef saya pernah bekerja sebagai waiter atau pelayan restoran,“ ujarnya tanpa malu.
Selama menjadi pelayan restoran, ia pun berusaha semangat untuk mencuci piring maupun melayani pesanan pelanggan.
Saat itu, Chef Muto yang awalnya tidak tertarik pada kuliner pun mau tak mau belajar sedikit.
Baca Juga: Cara Mengatasi Sayuran yang Pahit ala Chef Muto, Dijamin Mudah dan Patut Dicontoh!
Meski demikian, ia tak langsung menjadi Chef melainkan mencoba peruntungan karier lainnya.
“Setelah jadi waiter, saya juga menjadi bartender, kepala gudang, bagian accounting, sampai ya jadi chef seperti sekarang ini,” aku Kungfu Chef Muto.
Mengingat perjalanan kariernya tersebut, ia pun mengaku tak pantas sombong walau bisa memainkan botol merica, spatula, hingga pisau sering ia tunjukkan sembari memasak.
Baca Juga: Chef Juna Makan Oseng Sayur di Mall, Harganya Tidak Masuk Akal!
Ia pun bercerita bahwa proses mencari keunikan sebagai chef berlangsung 4 tahun.
Setelah mengikuti sekolah memasak, ia berpikir tentang inovasi apa yang bisa diberikan dalam dunia kuliner.
“Saya berpikir, hal unik apa yang bisa dilakukan, yang chef lain belum lakukan,” bebernya.
Baca Juga: Ciptakan Kreasi Kue Terbaik bersama Rich’s dan Simak Tips Cerdik ala Chef Nina Bertha, yuk!
Hingga suatu malam ia berpikir bahwa sejauh ini belum ada chef yang melakukan atraksi ketika memasak khususnya di Indonesia.
Mengingat Kungfu Chef Muto pernah berkarier sebagai bartender maka hal itu tidak terlalu sulit ia lakukan.
Jika bartender harus atraksi minuman kali ini tinggal diganti dengan pisau dan peralatan masak lainnya.
Baca Juga: Pasti Bisa! Tips Memasak dari Chef Norman Ismail untuk Pemula
Wah, sukses terus Kungfu Chef Muto! (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Jenny |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR