NOVA.id – Saat berlibur dengan keluarga atau teman, kita pasti sering kesulitan untuk mencari penginapan yang pas untuk kita.
Sebab, biasanya penginapan yang dihadirkan oleh travel agent online hanya bisa bermuatan dua orang saja.
Padahal jika melihat data gaya traveler di Indonesia yang telah dihimpun oleh RedDoorz, menyatakan jika di Indonesia masyarakat lebih memilih bepergian dalam kelompok besar.
Baca Juga: Gayanya Jauh dari Kesan Mewah, Begini Pesona Istri Konglomerat Erick Thohir yang Jarang Terekspos
Oleh karena itu, mereka kesulitan menemukan akomodasi terjangkau dengan jumlah ruangan yang memadai, terutama pada hari libur.
Luasnya kepulauan Indonesia menyebabkan banyak konsumen yang merasa bahwa pilihan hotel masih terbatas, terutama di daerah luar kota.
Masyarakat lndonesia cenderung membuat rencana perjalanan dadakan, terutama saat acara-acara keluarga dan perjalanan dinas.
Melihat permasalahan ini, RedDoorz pun meluncurkan fitur tambahan #Bisaaja, untuk menambah pengalaman traveler saat traveling.
“Berlibur tidak hanya menjadi tren yang sedang berkembang. melainkan telah menjadi kebutuhan bagi banyak masyarakat indonesia. Hal ini dibuktikan dengan semakin maraknya masyarakat yang membagikan momen dan pengalaman perjalanannya di media sosial mereka,‘ tambah Sandy Maulana Country Marketing Director RedDoorz lndonesia.
Melalui kampanye #BisaAja, platform ini menawarkan solusi bagi permasalahan umum saat bepergian tersebut dengan menstandarisasi kualitas dan pengalaman di seluruh propertinya.
Baca Juga: Rina Nose Nikah dengan Adat Internasional, Begini Suasana Detik-Detik Ijab Kabulnya dengan Josscy
Tak hanya itu, mereka juga telah juga menetapkan standar pelayanan yang sama di seluruh Asia Tenggara, sehingga para wisatawan dapat merasakan pengalaman menjelajah tanpa perlu khawatir dengan kondisi hotel.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR