NOVA.id - Terdapat ratusan foto di media sosial yang menunjukkan ekspresi orang-orang yang tersenyum bahagia yang sebenarnya menderita depresi.
Terkadang foto-foto tersebut diunggah oleh orang yang mengalami depresi itu sendiri.
Sebagian lainnya, foto-foto tersebut diposting oleh kerabat orang yang mengalami depresi tersebut.
Baca Juga: Alami Depresi karena Pekerjaan? Atasi dengan Lakukan 6 Tips Ini!
Namun sayangnya, sebagian orang dari foto-foto yang diunggah tersebut, telah tiada.
Seringkali orang menutupi perasaan depresi dengan menampilkan ekspresi bahagia sambil tersenyum.
Tersenyum karena depresi menunjukan bahwa mereka mencoba untuk terlihat bahagia di hadapan orang lain.
Baca Juga: Bukan Hanya Pikiran Saja yang Bisa Depresi, Tetapi Organ Kewanitaan Juga! Begini Ciri-Cirinya!
Orang yang terlihat bahagia seperti itu menyebabkan keluarga dan orang-orang terdekatnya tidak curiga bahwa sebenarnya ada sesuatu yang salah.
Mereka yang memiliki senyuman depresi sering menjalani kehidupan sosial yang aktif.
Mereka memiliki keluarga, teman, dan pekerjaan, juga terlihat sukses, dan sangat bahagia.
Baca Juga: 5 Dampak Buruk Depresi Orangtua, Tenyata Berpengaruh pada Anak
Mereka yang seperti itu membuat kita tidak tahu apa yang sebenarnya tersembunyi di balik senyumannya itu.
Orang-orang yang memiliki senyuman depresi mungkin tampak energik dan antusias, tetapi di balik itu mereka mungkin merasa tidak berharga dan putus asa.
Akibat depresi yang paling buruk adalah orang itu bisa berpikiran untuk mengakhiri hidupnya sendiri.
Baca Juga: Dari Depresi hingga Penyakit Jantung, Inilah Sejumlah Alasan Pasangan Malas Berhubungan Intim
Kita bisa belajar dari kasus vokalis utama Linkin Park, Chester Bennington.
Chester memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.
Istrinya, Talinda berbagi foto Chester hanya beberapa hari sebelum ia bunuh diri.
Baca Juga: Takut Terjadi Hal Serupa, Ini Cara Keluarga Chester Bennington Redam Angka Bunuh Diri
“Ini adalah hari sebelum suami saya mengambil nyawanya sendiri. Pikiran untuk bunuh diri ada di sana, tetapi kamu tidak pernah tahu," tulis Talinda di Twitter.
Pada foto tersebut, Chester tersenyum dan bersenang-senang dengan keluarga.
Meskipun depresi seringkali disembunyikan lewat senyuman, kita bisa mengenali hal itu dengan mengamati tanda-tanda berikut ini.
Mereka yang memiliki senyuman depresi biasanya memiliki minat yang rendah pada hobi dan aktivitas yang mereka sukai.
Orang yang depresi juga seringkali kelelahan dan kehilangan konsentrasi.
Mereka seringkali insomnia dan mengalami perubahan berat dan nafsu makan.
Baca Juga: Cerai dengan Brad Pitt dan Depresi, Angelina Jolie: Anak-Anakku Membantuku
Mereka juga suka memikirkan situasi negatif berulang kali.
Selain itu, mereka seringkali memaksakan kebahagiaan sehingga terlihat tidak wajar. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Bright Side |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR