NOVA.id - Berdasarkan pengakuannya dalam acara milik Gilang Dirga, Gading masih menganggap Gisel sebagai bagian dari keluarganya.
Hal ini tidak terlepas dari sejarah masa lalu mereka sebagai sepasang suami istri.
Status Gisel sebagai ibu kandung dari Gempi pun turut menjadi faktor utama pernyataan Gading tersebut.
Baca Juga: Gading Marten Unggah Foto Mesra dengan Juria Hartmans, Netizen: Kok Aku yang Baper ya?
Perceraian Gading dan Marten dan Gisella Anastasia atau yang biasa dikenal dengan Gisel pada Januari tahun 2019 yang lalu secara menyisakan kesedihan bagi penggemar mereka.
Sempat dirundung beberapa kontroversi, kedua orang tua Gempi ini nyatanya masih berhubungan baik hingga saat ini.
Gisel yang terlebih dahulu memiliki pasangan baru dibandingkan dengan Gading juga masih membuka pintu silaturahmi yang baik dengan mantan suaminya itu.
Baca Juga: Gading Marten Pamer Foto Bareng Bule Cantik Juria Hartmans, Gisella Anastasia Ikut Beri Like
Pada kesempatan baru-baru ini, Gilang Dirga mengundang Gading ke acara talkshow-nya.
Acara yang ditayangkan di akun YouTube milik Gilang dan istrinya, Adiez (Adiez dan Gilang) tersebut diunggah pada Rabu, (05/02).
Hingga hari ini (07/02), video tersebut telah ditayangkan sebanyak lebih dari 175 ribu kali.
Dalam talkshow tersebut, Gilang Dirga meminta Gading Marten untuk memilih angka 1 hingga 10 dalam konteks peluang untuk bisa rujuk dengan mantan istrinya, Gisela Anastasia.
Gading pun memilih angka 1 karena untuk saat ini, ia merasa peluang tersebut sudah terlalu kecil.
Apalagi Gisel sudah memiliki kekasih yaitu Wijaya Saputra.
Namun, Gading Marten mengaku tidak tahu apabila di masa depan keadaan akan berubah.
Gading pun kemudian menambahkan pernyataan bahwa ia masih menganggap Gisel sebagai bagian dari keluarganya.
"Masih saya anggap sebagai keluarga karena Gisel pernah menjadi bagian dalam kehidupan gue, karena ada Gempi," ujarnya.
Di akhir video tersebut, Gading Marten berharap kerjaan yang sedang dikerjakannya dapat selesai dengan baik.
Salah satunya adalah proyek besar yang akan rilis pada bulan April yang berkolaborasi dengan Raffi Ahmad.
Berdasarkan unggahan di akun Instagram Gading pun tampaknya sedang sibuk syuting bersama Dian Sastrowardoyo.
Acara talkshow Gilang Dirga dengan bintang tamu Gading Marten dapat disaksikan secara lengkap di bawah ini.(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR