Banyak sekali penyakit yang mampu ditularkan melalui udara, contohnya, flu, pneumonia atau sesak napas, hingga tubercolosis (TBC).
Udara kotor juga dapat memicu alergi bagi beberapa orang.
Selain itu, faktor cuaca yang tak menentu dan juga polusi bisa memicu masuknya debu, bakteri, dan virus ke dalam rumah.
Baca Juga: Menarik, Begini Cara Cerdas Manfaatkan Ruang Penyimpanan di Rumah
Untuk mencegahnya, Sahabat NOVA bisa mencoba beberapa tips praktis di bawah ini dan juga intip kurasi produk kebersihan rumah dari Tokopedia.
1. Bersihkan rumah setiap hari
Meski terkesan sepele, faktanya debu dan partikel bakteri berada di sekitar lingkungan kita selalu bertambah setiap hari.
Coba saja Anda sapukan tangan ke permukaan meja, walaupun terlihat bersih, nyatanya debu dan kotoran akan terasa jika kita memegangnya menggunakan tangan.
Debu yang menempel akan membuat bakteri mudah berkembang biak, terutama jika ada sudut yang lembab dan tak terjangkau tangan.
Menyedot dengan vacuum cleaner bisa menjadi solusi, lakukan juga penggantian sarung bantal dan guling setidaknya 2-4 minggu sekali.
Baca Juga: Bahaya! 4 Barang Ini Sebaiknya Tidak Ada di Dapur Rumah Kita
Penulis | : | Fathia Yasmine |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |