Riset ini melibatkan 55.000 perempuan berusia antara 30-55 tahun, dan 18.000 pria berusia antara 40-75 tahun dengan tekanan darah tinggi.
Riset yang dipimpin oleh Justin Buendia dari Boston University School of Medicine di Massachusetts, Amerika Serikat, menemukan asupan yogurt yang lebih tinggi dapat menurunkan risiko serangan jantung hingga 30 persen pada perempuan, dan 19 persen pada pria.
Pria dan perempuan yang mengonsumsi lebih dari dua porsi yogurt dalam seminggu juga memiliki kemungkinan 20 persen lebih rendah menderita penyakit jantung koroner atau stroke.
Baca Juga: Masker Lemon dan Yogurt Bantu Samarkan Kerutan di Wajah, Ini Cara Buatnya!
Para periset mengatakan, asupan yogurt yang lebih tinggi dikombinasikan dengan diet sehat jantung dapat menurunkan risiko penyakit kardiovaskular yang lebih besar pada pria dan perempuan yang menderita tekanan darah tinggi.
"Pria dan perempuan hipertensi yang mengkonsumsi setidaknya dua porsi yogurt setiap minggu minggu, terutama dalam konteks diet sehat, berisiko lebih rendah untuk mengalami penyakit kardiovaskuler," ucap Justin Buendia.
Penelitian sebelumnya telah menunjukkan hubungan positif antara produk susu dan kesehatan kardiovaskular.
Baca Juga: Bercak Gelap Bikin Tak Pede? Yuk Atasi dengan Masker Tomat dan Yogurt
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Alsabrina |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR