NOVA.id – Semua orang tentu pernah berbuat salah, baik disengaja maupun tidak.
Namun ada orang yang malu untuk mengakui kesalahan, bahkan kesalahan sering di tutupi dengan cara menghindar dan dapat menimbulkan permasalahan baru.
Padahal orang yang berani mengakui kesalahan akan memperoleh pengalaman hidup agar lebih baik.
Mengakui kesalahan perlu dilatih sejak anak usia dini. Karena anak usia dinipun pernah melakukan kesalahan.
Ada beberapa hal, menurut Sahabat Keluarga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang perlu dilakukan agar anak mau belajar mengakui kesalahan.
Baca Juga: Ini 5 Cara Jitu agar Anak Tak Malas Mandi Selama di Rumah Aja
1. Ajari anak bersikap jujur
Yaitu sikap yang mencerminkan adanya kesesuaian antara hati, perkataan dan perbuatan, sikap apa adanya, tidak ditutup-tutupi atau tidak berbohong.
Sikap anak masih polos sehingga akan sangat mudah kita latih untuk bersikap jujur.
Namun anak akan sulit untuk bersikap jujur apabila setiap melakukan kesalahan anak dimarahi orang tuanya atau dihukum.
Hal demikian akan membuat anak takut untuk mengakui kesalahan. Berilah reward atau penghargaan dan dukungan sekecil dan seberat apapun kesalahan anak.
KOMENTAR