NOVA.id - Sebentar lagi masyarakat Indonesia akan memasuki masa kemarau.
Karena itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meminta masyarakat mewaspadai ketersediaan air di tengah pandemi Covid-19.
Deputi Bidang Pencegahan BNPB Lilik Kurniawan mengatakan, sebagian besar wilayah Indonesia memasuki musim kemarau pada Mei hingga puncaknya pada Agustus mendatang.
Baca Juga: Dunia Belum Selesai dengan Covid-19, WHO Laporkan Adanya Virus Ebola Baru di Kongo
BMKG juga meramalkan puncak masa kemarau akan terjadi pada bulan Agustus.
Padahal, pada masa pandemi Covid-19, kebutuhan air sangat penting mengingat panduan kesehatan yang mensyaratkan setiap individu untuk mencuci tangan dengan sabun.
"Mohon kerja sama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan upaya-upaya antisipatif dalam menghadapi ancaman bahaya kekeringan dan asap akibat kebakaran hutan dan lahan," tulis Lilik dalam surat kepada BPBD pada 27 Mei 2020 lalu, dikutip dari siaran pers, Selasa (02/06).
Baca Juga: Resmi Ditetapkan, Menteri Agama Batalkan Pemberangkatan Haji Tahun Ini Dikarenakan Wabah Covid-19
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR