NOVA.id - Bunga Citra Lestari baru saja merilis sebuah lagu yang berisi curahan kesedihan hatinya.
Pasca ditinggal sang suami, Ashraf Sinclair pada Februari lalu, BCL memang lebih banyak termenung.
Melalui lagu ini, BCL ingin membagikan isi hatinya kepada para penggemar.
Baca Juga: Rilis Lagu Terbaru Berjudul 12 Tahun Terindah, BCL Curhat Kenangan Bersama Ashraf Sinclair
Video klip lagu ini telah dirilis pada Minggu (19/07) pukul 12.00 WIB.
Sebelumnya, para rekan artis telah memberikan reaction sebelum lagu BCL ini dirilis secara resmi.
Hampir semuanya menunjukkan ekspresi sedih bahkan menangis.
Tak terkecuali ibunda Ashraf Sinclair, Dida Sinclair.
Sebagai sosok mertua yang begitu menyayangi Bunga Citra Lestari, Dida tak henti berterima kasih pada BCL atas karyanya itu.
Melalui sebuah postingan di akun Instagram pribadinya, nenek Noah Sinclair ini membagikan perasaannya.
Dida juga menyebut lagu ini sangat berkesan bagi Bunga dalam membesarkan putra semata wayangnya.
""12 Tahun Terindah"... Alhamdulilah, kado yang sangat indah dari Allah SWT untuk kesayanganku Bunga dan Alm Ashraf.
Hadiah yang akan dijaga Bunga sambil membesarkan Noah sebagai anak saleh dan seperti yang sudah diajarkan sang ayah," tulisnya dalam Bahasa Inggris.
Dida Sinclair juga memanjatkan doa untuk kebahagiaan Bunga serta Noah.
Menurutnya, saat ini sudah menjadi waktu yang tepat untuk BCL bangkit dan membangun masa depan.
"Doa saya untuk Bunga agar selalu dilindungi Allah SWT, agar selalu kuat dan sehat, serta bahagia dan bersyukur.
Ini adalah waktu yang tepat untuk move on dan bangkit. Kami bersamamu, Bunga," lanjutnya.
Tak lupa, Dida juga menyampaikan ucapan selamat atas dirilisnya karya terbaru menantunya itu.
"Salam sayang dari keluarga besar di Malaysia. Selamat atas dirilisnya 12 Tahun Terindah, yang sudah kamu buat. Alhamdulilah," tutupnya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR