Dalam program ini, YCAB akan juga berinvestasi pada petani agar memastikan pasokan bahan makanan dari komoditas utama.
Program Resiliency for Women & Farmers merupakan bagian dari upaya HSBC Indonesia untuk membantu memulihkan roda perekonomian khususnya di kalangan pengusaha UMKM sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia.
“Setelah serangkaian kontribusi terkait penanganan COVID-19 yang telah kami lakukan, kini kami mengajak kita semua untuk mulai melihat masa depan, dan menata kembali potensi dan peluang masyarakat untuk keberdayaan yang berkelanjutan.” Nuni Sutyoko, Head of Corporate Sustainability HSBC Indonesia.
Baca Juga: Herbalife Nutrition Rayakan Hari Anak Nasional 2020 Secara Virtual dengan Anak-Anak yang Membutuhkan
Melalui program Resiliency for Women & Farmers yang akan diselenggarakan mulai Juli tahun ini, sebanyak 25 kelompok perempuan pengusaha mikro di Jabodetabek, Jawa Barat dan Jawa Tengah akan mendapat pelajaran keterampilan menjahit dan juga pelatihan menjadi reseller.
Mereka akan mendapatkan pelatihan selama kurang lebih setahun.
Sebanyak 120 petani yang terdiri dari 72 petani kentang dan 48 petani tomat akan merasakan dampak finansial dari program ini.
Baca Juga: Herbalife Nutrition Rayakan Hari Anak Nasional 2020 Secara Virtual dengan Anak-Anak yang Membutuhkan
Diharapkan selama program ini berlangsung, kondisi kedua sektor ini akan pulih dan kembali berkontribusi bagi perekonomian Indonesia.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR