NOVA.id - Pasangan Celine Evangelista dan Stefan William kini tengah bahagia merawat dan membesarkan anak kedua mereka.
Bayi laki-laki itu diberi nama Eadred Koa Lewsi Miguel atau yang kerap disapa Koa.
Punya darah bule yang kental tak lantas melunturkan jiwa nasionalisme Celine, Stefan, Koa, serta 3 anak mereka yang lain.
Keluarga tersebut turut memeriahkan peringatan HUT Republik Indonesia ke-75 kemarin, Senin (17/08).
Stefan dan Celine bersama saudaranya menggelar lomba makan kerupuk sederhana di halaman rumah mereka.
Tak ketinggalan, lomba tersebut juga diperuntukkan anak-anak kecil dalam keluarga.
Selain menggelar lomba khas 17 Agustus, Celine Evangelista juga membuktikan rasa bangganya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) melalui sebuah unggahan.
Dalam foto tersebut, Koa nampak mengenakan pakaian bayi yang bercorak merah putih seperti seragam siswa Sekolah Dasar.
Kepala bayi itu juga ditutupi oleh kupluk bermotif topi anak SD.
Dalam captionnya, Celine menegaskan bahwa walaupun Koa memiliki fitur fisik orang asing, namun jiwanya tetap terpatri sebagai orang Indonesia.
"17 Agustus tahun 45.. itulah Hari Kemerdekaan kita! Sekali Merdeka Tetap Merdeka! INDONESIA ???????? Merah Darah ku, Putih Tulangku, Biru mataku, pirang rambutku.. aku Koa. Keberagaman yg Indah.
Udah upacara belom tadi pagi? btw, klo upacara emang harus pagi atau bebas sih jam nya sebenernya? wkwkwk pertanyaan random," tulisnya.
Sebagai informasi, Celine Evangelista sendiri merupakan keturunan salah satu pahlawan pejuang kemerdekaan Indonesia.
Sosok tersebut adalah H. Fadeli Luran yang berjasa mempersatukan warga di Makassar.
Celine sendiri mengaku sudah pernah mengunjungi makam kakek buyutnya tersebut.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Si Kecil Bebas Bermain di Luar dengan Serum Anti-Polusi dari Gently Sunscreen SPF50+ PA++++
Source | : | |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR