NOVA.id - Lagi-lagi kasus narkoba menyeret nama di dunia hiburan Tanah Air. Kali ini, penyanyi Reza Artamevia yang ditangkap polisi akibat dugaan penyalahgunaan narkoba.
Dikutip dari Kompas.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, Sabtu (05/09), membenarkan bahwa Reza Artamevia diamankan terkait kasus narkoba.
Berikut ini merupakan biodata Reza Artamevia.
Nama Reza Artamevia tidaklah asing dalam dunia hiburan Tanah Air.
Sudah banyak lagu yang ia populerkan laris di pasaran.
Salah satunya adalah lagu yang berjudul Berharap Tak Berpisah.
Lagu yang dirilis tahun 2002 itu bahkan sempat viral di kalangan anak muda milenial belum lama ini.
Baca Juga: Anak Bosan Makan Menu Rumahan? Ini Cara untuk Menyiasatinya
Perempuan berusia 45 tahun itu pertama kali meraih popularitas lewat lagu berjudul Pertama.
Saat itu, lagu Pertama menduduki peringkat teratas tangga lagu Indonesia dan Reza Artamevia pun meraih banyak penghargaan.
Album kedua Reza Artamevia yang bertajuk Keabadian juga tak kalah sukses.
Ia bahkan menggaet musisi senior Jepang, Masaki Ueda untuk lagu berjudul Biar Menjadi Kenangan yang masih enak didengarkan hingga saat ini.
Kesuksesan karier Reza Artamevia tak sejalan dengan kisah cintanya.
Reza menikah dengan almarhum Adjie Massaid pada 1999, namun akhirnya resmi berpisah pada 2005.
Dari pernikahan itu, Reza Artamevia dikaruniai dua anak, yaitu Aaliyah Massaid dan Zahwa Rezi Massaid.
Saat itu, Adjie Massaid akhirnya menikah kembali dengan artis dan juga politisi Angelina Sondakh di tahun 2009.
Sementara itu, Reza Artamevia memilih untuk tetap sendiri.
Dikutip dari TribunJateng, Reza Artamevia sebelumnya pernah ditangkap di sebuah hotel di Mataram Nusa Tenggara Barat (NTB) tahun 2016 karena kasus narkoba juga.
Saat itu Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Sriyanto, mengatakan Reza Artamevia dan tiga orang lainnya akan menjalani rehabilitasi rawat jalan di NTB.
Saat itu, Reza Artamevia menjalani rawat jalan di BNN provinsi NTB dua kali dalam satu minggu.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunjateng.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR