Alexandra sendiri menduduki posisi wakil direktur utama Bank Mandiri menggantikan posisi yang ditinggal Hery Gunardi.
Dia merupakan wanita kelahiran tahun 1972 lulusan Universitas Indonesia dan Boston University, Amerika Serikat.
Riwayat karier perbankan Alexandra adalah menjadi Group Head Corporate Banking di tahun 2015 dan Senior Executive Vice President pada tahun 2016 di Bank Mandiri.
Selain itu, lanjut Erick, dirinya juga menunjuk Sigit Prastowo menjadi Direktur Keuangan Bank Mandiri. Sebelumnya, Sigit menjabat Direktur Keuangan di PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.
Baca Juga: Tips Memilih Warna Lipstik Sesuai Tone Kulit dari MUA Barry Ritonga
Sigit Prastowo lahir di Cilacap pada 1 Desember 1971, selama ini sudah dikenal sebagai bankir yang selalu menduduki jabatan di bagian keuangan BNI.
Bahkan sejak tahun 2005, lulusan Magister Manajemen Universitas Gadjah Mada selalu berkutat di bidang keuangan perbankan nasional.
"Sedangkan Sigit Prastowo, kami juga memberi kesempatan kepadanya yang selama ini meniti karir di BNI untuk berkiprah jadi direksi di Bank Mandiri sebagai bagian dari tour of duty. Saya berharap seluruh BUMN melakukan pengembangan sumber daya manusianya sehingga semakin banyak lagi perusahaan BUMN menjadi center of excellence," kata dia.
Baca Juga: 10 Mitos dan Fakta Tentang Kanker Payudara, Termasuk Soal Ukuran
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR