NOVA.id – Pandemi Covid-19 membuat 2020 terasa begitu cepat berlalu. Tidak terasa momen pergantian tahun sudah di depan mata.
Nah, momen tersebut tepat jika dimanfaatkan untuk liburan bersama keluarga. Setidaknya, Sahabat NOVA dapat memiliki sedikit memori positif dan berkesan di 2020.
Pemerintah sudah menetapkan bahwa pada 28-31 Desember 2020 akan menjadi pengganti cuti bersama Idul Fitri 1444 Hijriah yang tidak dapat dilakukan pada Mei lalu. Sebab, risiko penularan virus corona sedang tinggi-tingginya.
Selain itu, cuti bersama Natal dan Tahun Baru pun tetap berlaku seperti biasa. Artinya, akan ada kesempatan libur panjang di akhir tahun.
Baca Juga: Mau Liburan Tapi Bujet Minim? Ini Caranya agar Kantong Tak Jebol
Namun, karena saat ini pandemi masih berlangsung, Sahabat NOVA pastinya akan merasakan liburan yang berbeda. Protokol kesehatan harus tetap ditaati dan pemilihan destinasi pun mesti cermat. Memilih wisata alam atau staycation bisa jadi pertimbangan.
Urusan transportasi juga berbeda. Naik transportasi umum seperti pesawat, bus, atau kereta pun tetap berisiko walaupun protokol kesehatan sudah dilakukan. Selain itu prosesnya lebih repot. Oleh sebab itu, Sahabat NOVA lebih baik gunakan kendaraan pribadi.
Ada banyak ide liburan seru yang bisa Sahabat NOVA lakukan kalau memilih berkendara dengan mobil pribadi lho. Salah satunya, family road trip.
Family road trip bisa jadi pilihan tepat untuk menambah kedekatan dengan keluarga. Momen liburan pun semakin seru dan tidak terlupakan. Nah, supaya family road trip nyaman dan semakin seru, Sahabat NOVA bisa simak tips berikut ini.
Baca Juga: Penting! Perhatikan 4 Hal Ini agar Road Trip Keluarga Menyenangkan
1. Siapkan rencana perjalanan
Sebelum bepergian, tentunya kita sudah harus punya tujuan. Tentukan tujuan perjalanan bersama keluarga. Sahabat NOVA bisa mulai dengan mendaftar destinasi terdekat atau yang belum pernah dikunjungi terlebih dulu.
Selain itu, tentukan juga pagu bujet liburan, durasi liburan, dan perkirakan lama perjalanan. Barulah Sahabat NOVA bisa membuat rute hingga hotel yang akan disinggahi sebagai tempat istirahat sesuai dengan durasi dan bujet yang dipunya.
Dengan begitu, perjalanan lebih terencana dan pengeluaran liburan tidak membengkak.
2. Bawa camilan
Saat dalam perjalanan terutama yang berjarak jauh, anak-anak cenderung cepat bosan. Maka, bawa camilan favorit untuk dimakan bersama selama perjalanan.
Anda bisa membawa camilan yang cocok dimakan saat perjalanan di mobil seperti keripik, biskuit, kacang-kacangan, dan cokelat. Bawa makanan yang kering, mudah dibawa dan disimpan, serta tahan lama.
Baca Juga: Sering Keliru, Bukan Hanya Mobil yang Harus Disiapkan Sebelum Perjalanan Jauh
Camilan juga bisa mengganjal perut saat lapar melanda di tengah kemacetan atau jarak masih jauh dari restoran yang akan disinggahi. Bawa air mineral karena di perjalanan risiko dehidrasi cukup tinggi.
Bila perlu, bawa juga tumbler untuk diisi minuman segar. Pastikan Sahabat NOVA memiliki cup holder di mobil agar minuman tidak tumpah saat terjadi guncangan secara tiba-tiba.
3. Siapkan hiburan
Selain rute perjalanan yang jauh, suasana mobil yang sunyi juga bisa menyebabkan rasa bosan. Akibatnya, anak bisa rewel dan membuat pengendara kurang fokus.
Sahabat NOVA bisa mengatasinya dengan menyalakan musik di mobil sebagai penghalau rasa bosan.
Akan lebih baik jika kendaraan dilengkapi fitur TV tuner pada head unit, sehingga Sahabat NOVA bisa menyetel film atau video kesukaan anak-anak.
Baca Juga: Begini Tipsnya Agar Anak Tak Rewel Saat Melakukan Road Trip
4. Buat perjalanan senyaman mungkin
Tata kabin penumpang agar lebih nyaman. Misalnya, khusus barang-barang besar ditaruh di bagasi, sehingga tidak memakan area duduk di kabin penumpang.
Sahabat NOVA juga bisa membawa bantal dan selimut tambahan untuk tidur anak-anak di mobil. Namun, pastikan benda-benda tersebut tidak membuat sesak.
Nah, itulah sebabnya kabin yang luas juga diperlukan supaya lebih nyaman. Kenyamanan kabin luas dengan daya tampung besar ini bisa Anda dapatkan jika memilih mobil khusus keluarga. Misalnya saja, seperti multi-purpose vehicle (MPV) Suzuki All New Ertiga.
Sebagai mobil yang family-friendly, Suzuki All New Ertiga menghadirkan kabin luas yang nyaman dengan posisi kursi yang mudah diatur. Di baris kedua juga dilengkapi dengan armrest untuk memberi kenyamanan ekstra.
Jika Sahabat NOVA sering bepergian, maka Anda akan menyukai kapasitas luas Suzuki All New Ertiga yang mampu menampung hingga 7 orang. Bagasi belakangnya yang lapang bisa menampung barang-barang bawaan saat liburan atau mudik.
Baca Juga: 7 Komponen di Mobil yang Harus Dicek Sebelum Digunakan agar Aman
Suzuki All New Ertiga juga disertai head unit canggih dengan aksen kayu yang mewah. Cukup dengan menghubungkan gadget ke USB Port, Anda bisa langsung menyetel musik untuk menemani perjalanan.
Jika ingin membawa minuman, Sahabat NOVA tidak perlu khawatir karena mobil ini memiliki fitur ventilated cup holder serbaguna.
Saat melewati jalanan yang tidak rata, mobil ini juga bisa meminimalisir guncangannya karena dilengkapi dengan ground clearance setinggi 180 milimeter (mm).
Jalan-jalan membawa anak pun tidak perlu khawatir lagi, karena Suzuki All New Ertiga dilengkapi fitur ISOFIX di baris kedua untuk pemasangan child seat yang aman bagi anak Anda.
Baca Juga: Cegah Si Kecil Rewel Selama Perjalanan di Mobil, Ini yang Perlu Dipersiapkan
Terdapat pula fitur keselamatan lain seperti Hill Hold Control untuk membantu mengatur efisiensi mesin agar tetap stabil saat di jalan menanjak, Antilock Braking System (ABS) untuk pengereman mendadak, dan dual SRS airbag untuk mendukung keselamatan keluarga Anda.
Sahabat Nova juga tidak perlu khawatir jika ingin berkendara sendirian, karena mobil ini dilengkapi sensor belakang untuk membantu parkir mundur.
Didesain untuk kebutuhan transportasi keluarga, Suzuki All New Ertiga termasuk mobil yang irit bahan bakar karena dilengkapi platform Heartect. Selain itu, dengan penggunaan platform tersebut performa mesin pun jadi lebih stabil.
Hadir dengan tagline “Gear to Gather”, Suzuki All New Ertiga dapat memberikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara bersama keluarga.
Ingin family road trip lebih menyenangkan dengan Suzuki All New Ertiga? Sahabat NOVA bisa lihat spesifikasinya lebih lanjut di laman resmi Suzuki.
Baca Juga: Mobil Keluarga Ini Jadi Mobil Terbaik Versi Otomotif Award 2019
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR