Salah satu nutrisi untuk pencernaan sehat yang dapat dikonsumsi anak adalah prebiotik atau makanan bagi bakteri baik. “Sebagai contoh, prebiotik dapat ditemukan pada sayur, buah, atau susu pertumbuhan yang diperkaya dengan prebiotik.”
Menurut Rita, salah satu nutrisi utama untuk memungkinkan proses gut-brain axis adalah prebiotik yang berperan untuk memberi makan mikrobiota pada saluran cerna seperti bifidobacterial yang menstimulasi pertumbuhan spesies Bifidobacterium dan lactobacillus tertentu, dan mengurangi bakteri patogen.
Mikrobiota ini juga bertugas untuk berkomunikasi dengan otak, termasuk meminta otak untuk mengatur emosi dan perilaku anak.
Baca Juga: Sembarang Beri Asupan Makanan Bisa Picu Obesitas pada Anak lo! Begini Cara yang Dianjurkan Ahli
“Prebiotik, seperti FOS:GOS dengan perbandingan 1:9, juga memiliki beberapa manfaat kesehatan lain, di antaranya membantu menjaga daya tahan tubuh dan mengurangi risiko infeksi pada anak,” ujar Rita.
Kehebatan seorang anak perlu dimulai dari makanan dan minuman yang dikonsumsi. Bebelac, salah satu produk bernutrisi dari Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia, berkomitmen untuk mendampingi orangtua dalam mendukung tumbuh kembang anak hebat, salah satunya dengan menawarkan produk berkualitas serta mengajak orangtua memahami pentingnya hubungan antara happy tummy, happy brain, dan happy heart.
“Terkait produk berkualitas, terutama dalam kaitannya dengan gut brain axis si kecil, setiap produk Bebelac mengandung FOS GOS 1:9, Omega 3, Omega 6, vitamin dan mineral yang mendukung pencernaan dan pertumbuhan si kecil,” ujar Ye Vian.
Baca Juga: Tak Perlu Panik, Siapkan Ini Bila Sekolah Tatap Muka Dimulai
View this post on Instagram
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR