Hal ini pun dimulai dari masa kehamilan hingga si anak lahir ke dunia.
Nadya juga menyarankan agar orang tua baru untuk selalu belajar dan mencari tahu soal apapun untuk tumbuh kembang si kecil.
"Yang utama juga adalah belajar dulu. Apa yang mesti dilakukan nanti. Namun, tak kalah pentingnya adalah menyiapkan diri apa jika ekspektasi tak sesuai dengan hasil," kata Nadya.
Baca Juga: Keluarga Kompak, Ayudia dan Ditto Bekerja Sama dalam Mengasuh Sekala
Misal, ibu dan ayah sudah menyiapkan hal-hal pertama untuk MPASI nanti, namun ternyata si kecil kurang suka makan.
Hal ini bisa membuat orang tua kecil hati dan bahkan membandingkan sang anak dengan anak lainnya.
Sehingga, tak cuma belajar segala sesuatu soal anak saja, tetapi juga harus mulai menyiapkan diri untuk hal-hal yang tidak sesuai dengan keinginan kita.
Baca Juga: Duh, Kalau Orangtua Tak Kompak Mengasuh, Si Kecil Bisa Rapuh Loh
KOMENTAR