Selektif dan tahan godaan
Mungkin ini adalah hal yang paling sulit untuk dilakukan, tetapi perlu dilatih agar tetap bisa belanja online secara efektif tanpa menyesal di kemudian hari.
Kita juga harus bisa membedakan apa yang betul-betul menjadi kebutuhan kita dan mana yang sekedar keinginan saja.
Setiap kali mendapatkan barang yang diinginkan, coretlah dari daftar belanja dan jangan melihat-lihat barang lainnya yang tidak dibutuhkan untuk menghindari sifat impulsif.
Baca Juga: 3 Cara Menabung Meski Gaji Pas-pasan, Dijamin Makin Pintar Atur Uang
“Hal lainnya yang sangat perlu diperhatikan ketika belanja online adalah latte factor, yakni pengeluaran-pengeluaran receh yang apabila dikumpulkan jumlahnya bisa menjadi cukup besar,” jelas Meta.
Meta melanjutkan, “Banyak orang yang tidak memperhitungkan ini, yang ujung-ujungnya dapat menguras dompet dan menghabiskan bujet belanja.”
Beberapa pengeluaran yang termasuk dalam kategori latte factor seperti biaya transfer antar bank, biaya administrasi bank dan kartu kredit, biaya top-up dompet digital, dan ongkos kirim.
Baca Juga: 6 Tips Sukses Berbisnis dari Jack Ma, Bikin Makin Pintar Atur Uang
Nah, selain pintar atur uang untuk belanja online dari rumah, jangan lupa juga untuk terapkan protokol kesehatan apalagi bila harus berkegiatan di luar rumah, ya.
Jangan sampai kita abai, karena bisa membahayakan keluarga kita di rumah.
Jadi, #IngatPesanIbu dan terapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun, ya!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR