NOVA.id - Nama miliarder asal China, Jack Ma menjadi salah satu trending topic Twitter di Indonesia, Senin (04/04).
Jack Ma menjadi sorotan karena ia dikabarkan menghilang dari pandangan publik sejak akhir Oktober 2020.
Diketahui, Jack Ma sudah tak terlihat lagi usai ia mengkritik Partai Komunis China pimpinan Presiden Xi Jinping.
Baca Juga: 6 Tips Sukses Berbisnis dari Jack Ma, Bikin Makin Pintar Atur Uang
Absennya Jack Ma dimulai saat dirinya tidak hadir di babak final program reality show-nya, Africa's Business Heroes, di mana dia menjadi juri.
Tak hanya menghilang, foto-fotonya juga dihapus dari situs web acara tersebut, lapor media Inggris The Telegraph.
Dilansir dari News 18 pada Senin (04/01), Jack Ma termasuk orang yang vokal mengkritik pemerintah China.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR