"Dan akhirnya suatu ajakan dari Pak Naryo yang diperankan oleh Kiki Narendra untuk membukukan resep si Chef Halim ini akhirnya dia wujudkan karena ingin punya legenda, pengan punya fungsi, pengen punya makna dalam hidup.
"Tapi dalam prosesnya, justru dia menemukan dirinya yang berbeda yang tidak sesuai dengan bayangan siapa dia dirinya di awal.
"Tidak seperti apa yang dipikirkan," kisah Verdi kepada tim NOVA.id di IG Live #BerbagiCerita Kisah Chef Halim Atasi Emosi karena Pandemi di Film Quarantine Tales, Jumat (08/01/21).
Baca Juga: Space Sweepers, Film Thriller Sci-Fi Korea Siap Rilis 5 Februari 2021
Menariknya, syuting dilakukan hanya selama 1 hari saja. Sementara untuk reading script atau pendalaman karakter dan konsultasi dengan sutradara dilakukan secara online.
"Yang menurut saya unik adalah prosesnya itu sendiri sih. Bahwa di awal-awal tuh saya sampai yang Aduh ini saya benar-benar syuting sendiri ya? Mas Ifa harus mendirect saya dari jauh dan teman-teman nggak akan bertemu, tapi akhirnya pada saat kita syuting.
"Sudah bisa produksi nggak seperti biasa sih, tapi ya bisa punya izin syuting dan pada itu saya bener bener di syuting seluruh film pendek ini dalam satu hari.
Baca Juga: Selalu Berperan di Genre Drama, Adhisty Zara Ngaku Kesulitan Akting Romantis di Film Teranyarnya
KOMENTAR