NOVA.id - Meski ditetapkan sebagai tersangka kasus video panas, Gisella Anastasia tidak ditahan oleh pihak berwajib.
Pasalnya, baik Gisel maupun Michael Yukinobu Defretes (Nobu) dinilai sangat kooperatif selama pemeriksaan.
Kendati demikian, kasus ini tampaknya mulai berdampak pada karier ibunda Gempi.
Baca Juga: Blak-Blakan, Gading Marten Ungkap Soal Kesalahannya Saat Masih Jadi Suami Gisella Anastasia
Dugaan ini muncul dari netizen yang tidak sengaja melihat profil pesinetron Amanda Manopo di Instagram.
Pemeran Andin dalam sinetron Ikatan Cinta itu menambahkan brand kecantikan Madame Gie dalam bionya.
Madame Gie sendiri merupakan brand yang telah bekerjasama dengan Gisel sejak lama.
Gisella Anastasia didapuk menjadi brand ambassadornya sekaligus rekan bisnis brand tersebut.
Hal ini menuai tanda tanya dari netizen terkait kelanjutan kerjasama Gisel dan Madame Gie setelah kasus video panas.
Kendati demikian, perwakilan Madame Gie sendiri belum memberikan keterangan resmi.
Ketika dikonfirmasi oleh awak media, pihak Madame Gie juga tidak menegaskan langkah perusahannya untuk saat ini.
"Kami dari pihak owner brand Madame Gie tentunya tidak ingin sesuatu hal yang buruk untuk semuanya," ucap Teddy Thjin saat dihubungi awak media, Sabtu (09/01).
"Dengan adanya berita yang beredar tentunya kami dan tim harus memikirkan bagaimana langkah ke depannya," sambungnya, dilansir dari Tribun Seleb.
View this post on Instagram
Ia pun mengungkapkan bahwa Madame Giie masih memikirkan langkah yang paling tepat.
"Seperti yang kami ucapkan sebelumnya, bahwa kami sedang memikirkan ke depannya bagaimana, biar bagaimana pun selama ini sudah berjalan dengan baik, dan tentunya kami harap akan selalu seperti itu," tegasnya.
"Tapi tentu saja ini tidak bisa diputuskan secara gegabah dan berpikir pendek banyak pihak terkait dan banyak sekali hal yang saling mendukung. Jadi sementara ini kami belum bisa memastikan."
Baca Juga: Kekasihnya akan Hadapi Hukuman Penjara, Wijin Diminta Ini oleh Ibunya Terkait Gisella Anastasia
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tribun Seleb |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR