NOVA.id - Mengubah gaya rambut bisa membuat tampilan kita sangat berbeda.
Banyak cara untuk mengubah gaya rambut, mulai dari mewarnai rambut hingga memakai poni.
Tak bisa dipungkiri kita terkadang bingung menentukan model poni atau potongan poni karena takut tidak cocok.
Baca Juga: Ubah Gaya Rambut dengan Poni Pendek, Penampilan Celine Evangelista Dipuji Mirip Lisa Blackpink
Maka dari itu, sebaiknya pilihlah model poni yang sesuai dengan bentuk wajah kalian.
Dilansir dari Stylo, berikut ini pilihan model poni yang sesuai dengan bentuk wajah.
Simak, ya!
1. Wajah kotak
Pemilik wajah kotak disarankan untuk memiliki poni yang tebal dan meruncing di bagian sisi wajah.
Pasalnya, potongan tersebut bisa membingkai wajah dan memberikan efek lebih halus di rahang kotak yang tegas.
Baca Juga: Tak Hanya Style, Ada Beberapa Hal Lain yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Kacamata
2. Wajah oval
Hampir setiap model poni cocok untuk pemilik wajah oval.
Ya, Sahabat NOVA yang berwajah oval cocok mengenakan poni depan, poni samping, atau poni belah tengah.
Dengan begitu, tampilan Sahabat NOVA akan lebih variatif.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Teknik Pemakaian Blush On yang Tepat Sesuai Bentuk Wajah
View this post on Instagram
3. Wajah hati
Wajah hati ditandai dengan dahi yang lebih besar.
Untuk menyeimbangkannya, kita bisa membuat poni menyamping dengan bagian sisi sudut mata yang lebih panjang.
Cara ini akan membuat orang lain menaruh perhatian pada mata, bukan dahi yang lebar.
Selain itu, kita juga bisa memberikan tekstur curly pada poni agar terlihat lebih fresh.
Baca Juga: Bikin Pipi Tirus, Ini Tips Memilih Jilbab Berdasarkan Bentuk Wajah
4. Wajah bulat
Bagi pemilik wajah bulat, ada dua potongan poni yang bisa dicoba.
Pertama, potongan poni samping dengan bagian pinggiran yang dibuat tajam, lalu beri layer pada rambut di sisi wajah sehingga tercipta ilusi tirus pada wajah.
Kedua, membuat model poni dengan bentuk graphic dan memiliki curved, dengan potongan yang tebal, sehingga tercipta struktur garis di wajah kita.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR