NOVA.id - Resmi cerai dengan Rohimah Alli, Kiwil dan Venti Figianti justru pamer foto mesra di instagram.
Setelah drama pernikahan sang komedian dengan Venti Figianti dan Eva Bellissima, Kiwil dan Rohimah akhirnya pisah.
Dalam sidang mediasi yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (3/2/2021), Kiwil dan Rohimah sama-sama memutuskan mengakhiri rumah tangga mereka setelah 22 tahun menikah.
"Rohimah minta keputusan, sudah dibicarakan baik-baik kami pisah. Begitu aja," ujar Kiwil dikutip dari kanal Youtube Intens Investigasi, Rabu (3/2/2021).
Baru lepas dari Rohimah dan Eva Bellissima, Kiwil kedapatan mencium mesra Venti Figianti, perempuan yang sempat dikabarkan sebagai istri kedua Kiwil.
Dalam unggahan Venti Figianti di instagram yang diposting ulang oleh instagram @lambe_turah terlihat Kiwil mencium kening Venti Figianti.
Baca Juga: Sama Sekali Tak Inginkan Harta Gono-Gini, Hanya Satu Permintaan Rohimah Usai Cerai dari Kiwil
KOMENTAR