NOVA.id - Pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar resmi menggelar acara lamaran, Sabtu (13/03).
Tentu momen tersebut membuat kedua belah pihak turut bahagia.
Pasalnya, keduanya akhirnya melangsungkan lamaran setelah melalui proses yang panjang.
Seperti diketahui, hubungan Aurel dan Atta sempat dituding hanya settingan belaka.
Baca Juga: Penyebab Kulit Gatal Setelah Mandi dan Cara Mudah Mengobatinya
Namun, tampaknya hal tersebut tak terbukti lantaran Atta Halilintar serius membawa hubungannya dengan Aurel Hermansyah ke pelaminan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar melangsungkan lamaran mereka di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Lamaran ini rencananya termasuk dalam rangkaian pengajian dan siraman yang nantinya dilanjutkan akad nikah pada 3 April 2021 mendatang.
Lamaran mewah Atta dan Aurel ini mampu menyita perhatian publik karena disiarkan secara langsung di salah satu stasiun televisi.
Tak hanya itu, sejumlah tamu undangan termasuk dari kalangan selebriti pun juga turut hadir.
Baca Juga: Nggak Sulit, Ini Resep Membuat Pepes Tahu Ikan Peda yang Nikmat!
Termasuk rekan musisi Anang Hermansyah dan Ashanty.
Sebut saja Mulan Jameela, Ahmad Dhani, Maia Estianty, Ari Lasso hingga Yuni Shara.
Tampaknya acara lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menjadi momen dipertemukannya kembali Mulan Jameela dan Maia Estianty.
Bahkan, Mulan Jameela dan Maia Estianty kepergok duduk berdekatan loh.
Tak hanya itu, Mulan Jameela dan Maia Estianty tampak memberikan pesan berbeda untuk putri Krisdayanti.
Melansir dari Grid Fame, Mulan Jameela tampak mengungkapkan pesannya untuk Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Ia mengungkapkan pesan agar kedua pasangan bisa tetap harmonis sampai ke pernikahan.
Tak lupa, istri Ahmad Dhani juga memberikan kesan terhadap hidangan dalam acara lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Berbeda dengan Mulan Jameela, Maia Estianty yang terlihat duduk di meja samping istri Ahmad Dhani tampak beri peringatan keras untuk Atta dan Aurel.
Ia mengatakan bahwa menikah mudah bukanlah suatu hal yang mudah untuk dilalui.
Mulai dari banyak cobaan di awal hingga ada ego dari masing-masing pasangan yang harus ditekan.
Maia pun menyebut jika ini merupakan pelajaran bagi para pasangan muda yang akan melangsungkan pernikahan.
Tak hanya itu, Maia Estianty juga tak lupa membagikan potretnya bersama Aurel dan Atta serta para juri Indonesia Idol lainnya.
Semua yang berada dalam foto tersebut, tampak kompak mengenakan masker karena masih adanya pandemi corona.
Pada keterangan foto, Maia Estianty tampak mengucapkan selamat kepada pasangan Aurel dan Atta yang menjalani lamaran dengan lancar.
Tak hanya untuk Atta dan Aurel, ia juga memberikan selamat kepada Anang Hermansyah, Ashanty, Krisdayanti, hingga Raul Lemos atas lancarnya acara lamaran.
"Selamat ya Aurel & Atta atas hari Lamarannya.... Juga selamat buat Anang-Ashanty, Krisdayanti-Raul, dan keluarga orang tua Atta...
Semoga cepat sah !!!
#lamaran #aurel #atta #maiaestianty #semakintuasemakinbahagia," tulis Maia Estianty pada keterangan foto.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Setelah Sekian Lama Akhirnya Berani Bertatap Muka di Lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Maia Estianty dan Mulan Jameela Kepergok Duduk Berdekatan dan Sampaikan Pesan Berbeda untuk Putri Krisdayanti!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR