NOVA.id - Berhubungan intim merupakan salah satu aktivitas yang biasa dilakukan oleh pasangan suami-istri.
Sebelum lakukan hubungan intim, biasanya banyak pasangan suami-istri, apalagi pengantin baru mempersiapkan fisik sekaligus mood untuk memberikan yang terbaik demi kepuasan bersama.
Contoh paling nyata ialah mencukur rambut kemaluan sampai habis untuk menghindari anggapan jorok karena membiarkan rambut kemaluan tumbuh.
Berita lainnya membahas tentang cara membuat telur dadar tebal ala rumah makan Padang.
Selain itu, ada juga berita tentang alasan Aurel pilih Ashanty untuk temani di atas pelaminan.
Semua itu terangkum dalam berita terpopuler NOVA, Senin (15/03) berikut ini.
1. Jangan Pernah Mencukur Habis Rambut Kemaluan Sebelum Berhubungan Intim, Ini Penjelasannya
Berhubungan intim merupakan salah satu aktivitas yang biasa dilakukan oleh pasangan suami-istri.
Sebelum lakukan hubungan intim, biasanya banyak pasangan suami-istri, apalagi pengantin baru mempersiapkan fisik sekaligus mood untuk memberikan yang terbaik demi kepuasan bersama.
Salah satu yang paling sering dilakukan ialah menjaga kebersihan tubuh serta organ intim agar pasangan semakin bergairah dan nyaman ketika melancarkan aksi panas.
Contoh paling nyata ialah mencukur rambut kemaluan sampai habis untuk menghindari anggapan jorok karena membiarkan rambut kemaluan tumbuh.
Sayangnya, hal tersebut justru berbahaya karena dampak buruk mencukur rambut kemaluan sebelum berhubungan seks dapat meningkatkan risiko infeksi penyakit menular seksual.
"Mencukur rambut kemaluan secara drastis dapat meningkatkan risiko Anda terkena infeksi menular seksual sebesar 440 persen," ujar Lora Ivanova dari myLAB Box.
Penelitian menemukan adanya risiko terkena infeksi menular seksual seperti, herpes, HPV yang bisa menyebabkan kutil kelamin hingga kanker, sifilis, gonore atau kencing nanah, klamidia, hingga HIV.
Baca Juga: Jangan Pernah Mencukur Habis Rambut Kemaluan Sebelum Berhubungan Intim, Ini Penjelasannya
2. Cara Membuat Telur Dadar Tebal ala Rumah Makan Padang, Ternyata Mudah!
Salah satu menu di rumah makan Padang, yakni telur dadar yang tebalnya khas.
Bahkan, hanya dengan makan satu potong saja sudah cukup mengenyangkan.
Tak perlu meragukan rasanya, karena telur dadar di RM Padang biasanya lebih empuk dan terasa bumbunya.
Sebenarnya, cara membuatnya pun cukup mudah apabila kita paham triknya berikut ini.
1. Gunakan telur dalam jumlah banyak
Kalau mau tebal tentu penggunaan telur harus banyak.
Tapi, ukuran wajannya juga harus tepat. Wajan tidak boleh terlalu besar kalau telurnya tidak terlalu banyak.
Baca Juga: Cara Membuat Telur Dadar Tebal ala Rumah Makan Padang, Ternyata Mudah!
View this post on Instagram
3. Bukan Krisdayanti, Ini Alasan Aurel Hermansyah Pilih Ashanty untuk Temani di Atas Pelaminan Nanti
Sudah tinggal menghitung hari menuju pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Persiapan pernikahan pun sedang giat-giatnya dilakukan mengingat waktu yang tidak lama lagi.
Namun, di tengah kehebohan persiapan pernikahan tersebut, netizen masih dibuat penasaran tentang siapa yang akan mendampingi Aurel di atas pelaminan nanti.
Seperti yang diketahui, Anang Hermansyah menikah dengan Ashanty setelah bercerai dengan Krisdayanti.
Meski berstatus sebagai Ibu Sambung, ternyata nanti Ashanty dampingi Aurel di hari pernikahan kelak.
Dikutip dalam tayangan YouTube Venna Melinda, (11/03), Ashanty terkejut saat Aurel Hermansyah tiba-tiba memintanya untuk mendampinginya saat di pelaminan nanti.
Baca Juga: Bukan Krisdayanti, Ini Alasan Aurel Hermansyah Pilih Ashanty untuk Temani di Atas Pelaminan Nanti
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR