NOVA.id – Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar seolah menjadi ajang penyambung silaturahmi antara putri Anang Hermansyah tersebut dengan sang ibu kandung, Krisdayanti.
Bertahun-tahun tak tinggal seatap, rangkaian pernikahan Aurel Hermansyah nyatanya mampu menyatukan kembali hubungan ibu dan anak yang sempat terhalang perang dingin.
Menariknya, sosok suami Krisdayanti, Raul Lemos justru tak kelihatan batang hidungnya.
Bagaimana tidak, pengusaha asal Timor Leste itu tak menghadiri satu pun rangkaian pernikahan Aurel Hermansyah, mulai dari acara lamaran, siraman hingga pengajian.
Petunjuk soal absennya Raul Lemos akhirnya terbongkar dari wawancara Krisdayanti di YouTube HITZ Infotainment, 20 Maret 2021.
Diva kenamaan berjuluk KD ini menyebut suaminya memberikan dukungan penuh meskipun berhalangan hadir.
Baca Juga: Akan Jadi Menantu Seorang Diva Indonesia, Intip Deretan Mobil Mewah Atta Halilintar
KOMENTAR