NOVA.id - Saat ini, Indonesia kembali ditimpa bencana alam.
Gempa bumi bermagnitudo 6,7 SR telah mengguncang Malang, Jawa Timur.
Gempa tersebut terjadi pada Sabtu (10/04), sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Dikenal Pemberani, Nyali Najwa Shihab Justru Ciut Karena Hal Ini
Dan terjadi pula gempa susulan pada hari ini Minggu (11/04) dengan magnitudo 5,5 SR.
Pedangdut terkenal, Via Vallen rupanya sempat merasakan sendiri guncangan gempa tersebut.
Hal itu ia sampaikan dalam unggahan di Instagram Story @viavallen, Sabtu (10/4/2021).
Rupanya, saat gempa bumi berlangsung, pedangdut kelahiran Surabaya itu sedang berada di dalam sebuah gedung di Malang.
Baca Juga: Gempa susulan di Malang Kembali Terjadi, Emil Dardak Beri Info Call Center Bencana BPBD Jatim
Biduan berusia 29 tahun itu mengatakan, bahwa gempa yang kemarin terjadi adalah gempa bumi terkuat yang pernah ia rasakan.
"Baru kali ini ngerasain gempa yang bener-bener kuat," tulis Via Vallen dikutip dari Instagramnya.
Saking kuatnya, Via Vallen menggambarkan bahwa guncangan tersebut seperti naik kapal di atas ombak.
Baca Juga: 5 Manfaat yang Didapat Jika Kita Rutin Minum Jus Wortel Setiap Pagi
"Rasanya kaya lagi naik kapal yang kena ombak," tuturnya.
Karena sedang berada dalam gedung saat gempa berlangsung, Via Vallen mengaku saat itu dirinya sempat panik tak karuan.
Baca Juga: Ditanya Soal Poligami oleh Ayu Ting Ting, Begini Jawaban Lesty Kejora
Meski begitu, Via Vallen mengabarkan bahwa dirinya dan orang-orang lain di sekitarnya selamat tanpa terluka.
"Belum lagi paniknya karena lagi di dalam gedung, ya Allah" ujarnya.
"Tapi Alhamdulillah aku dan yang lainnya aman," lanjutnya.
Baca Juga: 5 Alasan Kita Harus Nonton Night in Paradise, Film Korea Terbaru 2021
Terakhir, Via Vallen berharap agar orang-orang yang terkena dampak gempa tersebut juga dalam keadaan aman.
"Semoga temen-temen yang kena gempa juga aman di tempatnya masing-masing ya, stay safe semua," pungkas dia.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Rasakan Kuatnya Guncangan Gempa di Malang, Via Vallen Panik Tak Karuan Gegara Saat Bencana Berlangsung Dirinya Sedang Berada dalam Gedung: Rasanya Kayak Lagi Naik Kapal yang Kena Ombak
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR