Beberapa merek fesyen mulai mencetak logo atau merek pada produk sebagai identitas dan pengguna mereka mulai membanggakan produk dengan tipografi yang mencolok tersebut untuk menunjukkan kesetiaan mereka terhadap produk tersebut dan melihat seberapa trendi mereka.
Industri fesyen premium telah mengikuti tren semacam ini.
Namun, bagaimana dengan industri teknologi? Apakah industri teknologi punya nyali dan berani mengimplementasikannya?
Baca Juga: Nokia C3 Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
Sebagai salah satu perusahaan teknologi yang berhasil memadukan teknologi dan desain, realme disambut baik oleh publik.
Merek yang berdedikasi untuk kaum muda ini tak hanya memprioritaskan inovasi dan teknologi, tetapi juga memastikan bahwa desain dan style yang mereka terapkan berbeda dengan merek teknologi lainnya.
Salah satu langkah berani yang realme lakukan saat ini adalah dengan memasukkan desain tipografi yang besar dan menjadi ciri khas ke bodi smartphone.
Baca Juga: Samsung Knox, Bikin Data Penting di Smartphone Kita Makin Aman
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR