"Ini cantik alami gak perlu suntik ikan salmon kan bunda cantik," tulis netizen.
Menanggapi komentar tersebut, Bella Saphira lantas memberikan jawaban kocak.
"koq ikan salmon disuntikkin? Bukannya kita makan yah," kelakar Bella Saphira.
Belakangan ini, suntik DNA ikan salmon memang tengah ramai diperbincangkan warganet.
Hal ini tak lepas dari pernyataan Krisdayanti yang melakukan perawatan kulit dengan menyutikkan DNA ikan salmon ke tubuhnya.
Melalui akun Instagramnya, penyanyi yang akrab disapa KD itu menjelaskan seperti apa perawatan DNA ikan salmon yang dijalaninya.
"Ekstrak DNA salmon merupakan salah satu teknik untuk membantu regenerasi kulit, mempercepat proses pembentukan kolagen, terutama penyembuhan bekas jerawat berupa scars atau berupa bopeng atau yang berwarna merah," kata Krisdayanti di akun @krisdayantilemos.
View this post on Instagram
KOMENTAR