1. Diet Gizi Seimbang
Mengacu pada pilar gizi seimbang dan Kementerian Kesehatan, diet satu ini ternyata menjadi salah satu diet yang paling sehat dan disarankan sepanjang masa.
Sebab kita tetap bisa mengonsumsi seluruh makanan untuk pemenuhan gizi, tapi bisa turun 4 kilogram dalam seminggu.
Namun, tentu saja dengan batasan-batasan yang mesti diperhatikan.
Baca Juga: Diet Gizi Seimbang yang Bisa Bikin Tubuh Sehat dan Ideal, Ini Polanya!
2. Diet Rendah Karbohidrat
Tak hanya mendapatkan berat badan ideal, diet satu ini juga membuat kita lebih sehat karena bisa menurunkan risiko penyakit tertentu, seperti diabetes dan penyakit jantung.
Kita juga bisa menurunkan berat sebanyak 5 kilogram dalam seminggu. Asal... langkahnya tepat. Sebab jika keliru, bisa jadi berakibat buruk juga.
Asupan karbohidrat bisa mencapai 3 hingga 4 porsi per hari, dengan takaran 100 gram dalam satu porsi.
Atau bisa diasumsikan dalam sehari karbohidrat yang dapat dikonsumsi hanya 300-400 gram saja.
Artinya karbohidrat masih bisa diisi 1/3 sampai 1/4 piring makan dalam satu kali makan. Ingat, perbanyak minum air putih.
Baca Juga: 6 Dampak Buruk Diet Tanpa Karbohidrat, Bisa Alami Sembelit Hingga Tingkatkan Risiko Kanker Usus
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR