Ia mengunggah sebuah video TikTok yang menunjukkan lokasi di mana Andhika melakukan isolasi mandiri (isoman).
Andhika terlihat melakukan isolasi mandiri di dalam kamarnya.
Dengan nada sendu, Ussy mengaku sangat merindukan sang suami.
Baca Juga: Manfaat Berpelukan dan Berciuman untuk Kesehatan Tubuh dan Mental
"Kangen kamu yang ada di balik pintu ini (emoticon menangis)," tulis @ussypratama.
Ussy pun membuka pintu kamar dan melihat sang suami tengah duduk sendiri di atas ranjang tempat tidur.
Andhika yang sedang bermain ponsel itu pun melihat ke arah Ussy dan menyilangkan jarinya tanda love ala Korea Selatan.
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR