NOVA.id - Sistem kekebalan tubuh memiliki andil yang sangat besar untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.
Biasanya tubuh akan memberi sinyal jika ada sesuatu yang tidak beres di dalam tubuh kita.
Jangan sampai sistem kekebalan tubuh kita lemah karena akan lebih mudah terkena penyakit, lo.
Baca Juga: Febby Rastanty Positif Covid-19, Akui Lalai Menjaga Imun Tubuh
Itu sebabnya kita dianjurkan untuk menjaga imun tetap kuat dengan menjalani gaya hidup yang sehat.
Namun kita tak perlu khawatir, biasanya tubuh akan mengirim sinyal darurat apabila ada tanda-tanda kelemahan pada sistem imun.
Penasaran apa aja tanda-tandanya?
Baca Juga: Terpapar Covid-19, Daffa Wardhana Curiga Imun Turun karena Abai Pola Makan Sehat
1. Sering Merasa Lelah
Jika sering merasakan kelelahan yang amat sangat walaupun sudah tidur cukup, bisa jadi ini tanda kalau kita memiliki imun yang kurang kuat.
Mengutip dari jurnal Physiological Reviews, saat sistem imun sedang berjuang membuat tubuh lebih kuat, tubuh bisa merasa lelah.
Baca Juga: Tak Bisa Sembarangan, Ini Tips Meningkatkan Imun Tubuh Selama Berpuasa
Biasanya proses untuk penyembuhan sistem imun membutuhkan energi, nah energi ini didapat dari tidur.
Namun sayangnya tidur dengan sistem imun yang lemah akan memberikan efek tubuh menjadi lebih lelah dari biasanya, dan tidak mendapat kualitas tidur yang baik seperti pada manusia dengan sistem imun yang kuat.
Jika Sahabat NOVA mulai merasakan ini, segera konsultasikan ke ahlinya ya.
Baca Juga: 3 Cara agar Sistem Imun Tetap Kuat Saat Puasa di Tengah Pandemi Covid-19
2. Mudah Stres
Siapa sih yang tidak pernah stres, Sahabat NOVA juga pasti pernah merasakan stres kan?
Namun, stres yang berlangsung terus-menerus atau kronis cukup berbahaya dan memberi dampak buruk bagi tubuh kita.
Dikutip dari American Psychological Association, stres jangka panjang bisa melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga: Rekomendasi Minuman dengan Bahan Herbal yang Bisa Tingkatkan Imun
Selain itu, stres dapat menurunkan jumlah limfosit, yaitu jenis sel darah putih yang membantu melawan infeksi.
Semakin sedikit jumlah limfosit, tubuh semakin rentan terkena virus, termasuk flu biasa.
Tenang, Sahabat NOVA bisa kok untuk mengelola stress yang sedang dihadapi, caranya dengan melakukan meditasi atau hal-hal yang dapat menyenangkan hati.
Baca Juga: Jaga Imun Tubuh Selama Musim Hujan dan Pandemi dengan 5 Kebiasaan Ini
3. Mudah Terjangkit Pilek
Ketika pilek, pasti kita sering mengabaikan penyakit satu ini karena dianggap hal yang sepele dan bisa sembuh sendiri tanpa obat.
Pilek memang bisa sembuh dengan sendirinya hanya dalam hitungan hari.
Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Selama Liburan agar Daya Tahan Tubuh Tidak Menurun
Namun jika sering terkena pilek, bisa jadi ini tanda kalau sistem imun kita sedang lemah.
Mengutip dari Livestrong, gejala pilek bisa menandakan tubuh mungkin memiliki sistem imun yang lemah.
Jadi, sekarang kita harus lebih aware ya walaupun hanya pilek, tetap harus butuh tindakan penyembuhan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Mengenal Manfaat Madu Saheela Kapuk Randu yang Diklaim Bisa Meningkatkan Imun
View this post on Instagram
4. Butuh Waktu Lama untuk Sembuh
Ketika sel imun melemah, maka proses penyembuhan luka akan memakan waktu lebih lama.
Biasanya saat kulit mengalami luka, tubuh akan bekerja untuk menyembuhkannya dengan mengirimkan darah kaya nutrisi agar terjadi regenerasi kulit baru.
Namun, lama atau tidaknya proses ini bergantung pada kekuatan sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga: 3 Langkah Pencegahan Penularan Covid-19: Iman, Aman, dan Imun
Sekarang coba ingat-ingat saat terjadi luka Sahabat NOVA, apakah butuh waktu sebentar atau justru lama untuk proses penyembuhanya?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Dian Fitriani N
Penulis | : | Redaksi NOVA |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR