NOVA.id – Tak bisa dimungkiri bahwa kita juga perlu memilih pakaian dalam yang nyaman.
Sebab, memakai pakaian dalam nyaman bisa membantu aktivitas kita pun terasa ringan dan mudah.
Beauty Influencer Indonesia, Heidiana Tjahjadi, dalam webinar yang diadakan oleh Felancy Intimate Indonesia pun membagikan tipsnya.
Baca Juga: Ini Koleksi Terbaru Uniqlo dan Mame Kurogouchi yang Cantik Luar dan Dalam
Menurutnya, pakaian dalam nyaman tak hanya membuatnya aktif bergerak. Tetapi juga bisa menyemangati hari-harinya.
"Kalau aku ngerasa ketika bangun tidur dan pakai pakaian dalam yang, rapi kita akan pilih baju yang rapi juga. Misal, tadinya engga ada rencana, kita mood bikin konten, bikin story ini dan itu,” ungkapnya.
Sebab itu, perempuan berambut panjang ini memilih pakaian dalam dengam model seamless atau tanpa jahitan.
Baca Juga: Ini Koleksi Terbaru Uniqlo dan Mame Kurogouchi yang Cantik Luar dan Dalam
View this post on Instagram
"Jadi nyaman banget pas di badan dipakai aktivitas nyaman dan nyerap keringet dan yang ga ada kawat," ujar dia.
Untuk bra sendiri, dia mengakui suka menggunakan pakaian sport bra. Ini juga mempermudahnya untuk menemani keseharian anak dan olahraga.
"Bisa tetap nyerap keringet sprot bra sambil kegiatan rumah sambil ngawasin anak bisa squad, terus push up dan sit up untuk jaga imunitas," kata dia.
Baca Juga: Rogoh Kocek Hampi Rp200 Juta untuk Sekali Belanja, Nikita Mirzani: Duit Nggak Dibawa Mati
Nah, kalau Sahabat NOVA mencari pakaian dalam yang nyaman, bisa mencoba brand Felancy Intimate Indonesia.
“Di masa pandemi yang serba tidak menentu ini, Felancy melakukan beberapa hal untuk penyesuaian dalam memenuhi kebutuhan pakaian dalam yang berkualitas dan nyaman dipakai yaitu dengan memfokuskan produk produk basic dari bra, panty dan juga casual wear (baju tidur yang nyaman dipakai sehari hari-RED), ” jelas Agnes Dewi, selaku Marketing Manager PT Megariamas Sentosa, perusahaan yang menaungi brand Felancy.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR