Dalam aplikasi Helo, terdapat fitur Tren Helo memudahkan kita untuk bisa menelusuri berita viral dalam berbagai format mulai dari tulisan, audio, dan video hanya dalam satu aplikasi.
Kategori dan contohnya pun beragam mulai dari sosial dengan #PengalamanKuMelawanCovid, pengguna saling berbagi pengalaman dan memberikan semangat melawan COVID19, olahraga dengan #LaLigaSantander, pengguna dapat melihat informasi terkini dan berdiskusi seputar sepak bola Spanyol, hingga hiburan dengan #HeloNgartis, tagar yang memungkinkan kamu untuk terus update dengan projek terbaru figur publik lokal.
Tren Helo menyajikan 20 daftar trending topic yang dekat denganmu secara otomatis terbaharui dalam 10 menit setiap harinya.
Baca Juga: Tips Masak Cepat untuk Pemula: Cara Membuat Takoyaki yang Lembut dan Nikmat
2. Mengeksplorasi Hal Baru Sesuai Minat Personal
Waktu luang kini dapat kita manfaatkan untuk eksplorasi minat dan menemukan hobi baru.
Meskipun kondisi saat ini tidak menentu, pandemi bisa menjadi masa yang tepat menggali minat, lho.
Sahabat NOVA dapat mencari inspirasi, berbagi bakat, dan bahkan mengekspresikan kreativitas mulai dari kategori kuliner, komedi, hiburan, olahraga, sampai game di Helo!
Untuk yang memiliki minat pada bahasa daerah atau budaya lokal, misalnya. Kita dapat mengeksplor tagar #IniBahasaDaerahku pada aplikasi Helo sebagai medium untuk belajar dan menemukan teman yang memiliki minat yang sama.
Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Nyeri Saat Menstruasi Secara Alami, Tanpa Obat!
View this post on Instagram
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR