NOVA.id - Nama presenter sekaligus model cantik Luna Maya memang kerap menjadi sorotan.
Bahkan banyak orang yang kini semakin dibuat penasaran dengan kehidupan asmara sahabat Raffi Ahmad itu.
Diketahui kini Luna Maya masih betah sendiri meski di usianya yang tak lagi muda.
Baca Juga: Perjuangan Anak Marcella Zalianty dan Ananda Mikola Melawan Tumor Otak
Setelah jalinan asmaranya dengan Ariel NOAH dan Reino Barack kandas, Luna Maya belum kedapatan menggandeng kekasih baru.
"Luna lebih sering nge-ghosting apa di-ghosting?" tanya Gading Marten dikutip dari YouTube KUY Entertainment, Kamis 29 Juli 2021.
"Belakangan jujur gara-gara corona, gue kepengin ya ada deket sama satu orang. Pengin kayak Papa Gading," kata Luna Maya.
Baca Juga: Blak-Blakan, Sandra Dewi Kesal Lantaran Sang Suami Tak Romantis
Awalnya Gading Marten sempat bercerita sedang suka menjalin kedekatan dengan wanita tanpa ikatan.
"Tapi harus cerai dulu," timpal Uus.
"Enggaklah kan gue lagi sendiri juga. Kan seru kayak no attached," komentar Luna Maya.
Baca Juga: Terlalu Kaya Raya, Kebiasaan Sandra Dewi Ini Sampai Bikin Luna Maya Terkaget-kaget
Wanita 37 tahun itu tak mau sembarangan menjalin cinta.
"Kalau gue udah bilang pacaran berarti gue udah suka banget sama orangnya," lanjut Luna Maya.
Gading lantas menanyakan kisah asmara Luna Maya kini.
Baca Juga: Sandra Dewi Tak Ingin Punya Anak Lagi, Terungkap Ini Alasannya
"Apakah udah ketemu ternyata dikecewain?
Apakah udah nemu tapi belum berbagi cerita aja atau gimana?"
Luna memberikan jawaban mengejutkan.
"Belum berbagi cerita aja," akunya sembari tersenyum.
Wanita yang memiliki darah Austria itu mengaku sedang dalam tahap pengenalan dengan seorang pria.
"Ada, cuma belom tahap yang mau lebih serius, kan pengenalan-pengenalan.
Baca Juga: Sarah Amalia Blak-Blakan Soal Perselingkuhan Luna Maya dan Ariel NOAH
Lihat postingan ini di Instagram
Gue juga pernah jomblo lumanyan lama," tuturnya.
"Berarti sekarang Luna nggak jomblo?" gali Gading Marten.
Luna menjawabnya dengan tersenyum.
Baca Juga: Blak-blakan, Mayangsari Bongkar Kebiasaan Bambang Trihatmodjo yang Bikin Kesal
"Jomblo nggak ya?" kata Luna Maya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tribun-Medan.com,YouTube |
Penulis | : | Nadia Fairuz Ikbar |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR