Tapi jangan salah, kista endometriosis ini juga tidak selalu menyebabkan nyeri, jadi tergantung dari tingkat keparahan dari kista tersebut. Sehingga untuk mengetahuinya perlu dipastikan dengan pemeriksaan ultrasonografi (USG).
Penyebab asli dari kista sampai saat ini masih belum diketahui secara jelas, tapi secara teori adalah disebabkan aliran darah haid yang berbalik. Seharusnya keluar ke bawah namun malah berbalik ke atas.
Namun, kata Boy, “Ada juga teori jika (kista) bawaan sejak dalam kandungan sudah ada bakat tumbuh sel tersebut, kemudian saat memasuki usia reproduktif dia tumbuh, dan ia akan terus mengikuti (tumbuh) sampai menopause.”
Baca Juga: Resep Tabloid NOVA Seminggu: Balado Telur Puyuh Nikmat untuk Santap Bersama
Kapan Harus ke Dokter?
Jika Anda merasakan nyeri haid yang sudah sangat mengganggu aktivitas, misalnya untuk remaja sampai tidak bisa sekolah, atau harus cuti kerja, atau mungkin bagi yang sudah menikah sulit untuk hamil, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan ke dokter.
“Karena endometriosis biasanya akan mengganggu produksi sel telur, terjadi masalah pada saluran telur pada rahimnya,” terang dokter yang berpraktik di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading Jakarta ini.
KOMENTAR