2. Gandeng perencana keuangan
Cara investasi untuk pemula berikutnya adalah dengan melakukan perencanaan keuangan yang baik.
Hal ini bertujuan agar pendapatan kita bisa terkelola dengan efisien dan efektif.
Dengan cara ini, kita bisa mengalokasikan dana untuk investasi tanpa harus memakai uang untuk kebutuhan sehari-hari.
Membuat perencanaan keuangan juga cukup mudah kok, kita hanya perlu membuat anggaran bulanan serta mengevaluasi pengeluaran bulanan yang dilakukan.
"Dengan demikian, Anda dapat mengetahui secara jelas pos pengeluaran bulanan yang akan dilakukan serta berapa dana yang dapat dianggarkan untuk investasi," jelas Amri.
Baca Juga: Makin Populer, Ini Cara Investasi Syariah yang Cocok untuk Pemula
3. Tetapkan tujuan investasi
Penting bagi kita untuk menetapkan tujuan investasi.
Pasalnya, tujuan investasi bisa memberikan arah yang jelas serta motivasi untuk mencapainya.
Coba tentukan, investasi Sahabat NOVA dilakukan untuk dana pendidikan anak, dana pensiun, atau hal lainnya.
Dengan menetapkan tujuan, kita jadi tahu berapa besaran dana yang harus disiapkan.
Sehingga, kita bisa menentukan besaran investasi rutin yang perlu dilakukan demi mencapai target dana tersebut.
Baca Juga: Investor Pemula, Hindari 5 Kesalahan Ini Saat Memulai Investasi
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR