2. Lantai
Banjir selalu membawa lumpur dan kotoran yang mengendap di lantai.
Untuk kamu yang menggunakan lantai keramik, homogeneous tile, atau granit, lakukan penyiraman dengan air bersih kemudian garuk dengan menggunakan alat pel tipe karet atau busa sampai kotoran bersih.
Setelah itu, lakukan pengepelan dengan menggunakan kain pel berserat halus dan cairan disinfeksi agar terbebas dari kuman dan bakteri.
Perhatikan juga nat keramiknya, agar semua kotoran yang menempel di nat terangkat.
Baca Juga: 6 Barang yang Bisa Membuat Kamar Tidur Menjadi Hangat dan Nyaman Selama Musim Hujan
Jika menggunakan lantai kayu, kita harus segera membersihkannya karena penutup lantai ini rentan rusak.
Sebaiknya, kotoran dibersihkan dengan air bersih dan lap pel tipe spons.
Jangan digaruk keras, karena akan menyebabkan permukaan kayu lecet.
Setelah itu, pel dengan cairan disinfeksi, lalu lap dengan kain kering berbahan halus.
Setelah permukaan kering, semua jendela idealnya dibuka dan ruangan tetap diangin-anginkan dengan kipas angin agar kayu bagian dalam cepat kering.
Baca Juga: Musim Hujan Datang, Ini 5 Bahan Alami untuk Mengusir Nyamuk di Rumah
View this post on Instagram
KOMENTAR