Ada beberapa hal yang membuat Vicky Shu berhasil menurunkan bobotnya.
Pertama, Vicky Shu lebih memperhatikan pola makannya.
"Lebih terjaga pola makan aja, kita makan tetap 4 sehat 5 sempurna," ujar Vicky Shu di Jakarta Selatan, Selasa (23/11), dikutip dari Tribunnews.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Perut Buncit dari Ahli Ternyata Cukup Lakukan 4 Hal Ini
Meski begitu, ia tetap mengimbanginya dengan melakukan olahraga rutin.
"Tapi aku tiap hari imbangi dengan olahraga ya seperti jalan kaki misalnya 30 sampai 40 menit, berenang, atau sepedaan, dan olahraga apa pun yang bikin kita happy," sambungnya.
Walaupun berhasil menurunkan berat badan 28 kg, Vicky Shu mengaku ia masih mengonsumsi nasi setiap harinya.
Baca Juga: Ibu Harus Tahu, Begini Tips Menurunkan Berat Badan di Usia 60 Tahun
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR