1. Bau pada kotak makan
Mencuci kotak makan jika tidak bersih sering meninggalkan bau tak sedap di dalamnya.
Kadang juga sudah dicuci berkali-kali masih saja ada bekas minyak tertinggal dan bau bekas makanan.
Agar bau pada kotak makan hilang, taburkan 3 sendok bubuk baking soda ke dalam kotak makan.
Lalu, campurkan dengan air panas dan tutup selama 30 menit.
Setelah itu kocoklah perlahan dan tunggu kembali hingga 30 menit.
Kemudian, buang air larutan baking soda dan cuci kembali pakai sabun cuci piring.
Baca Juga: 3 Manfaat Baking Soda, Ampuh Hilangkan Kantung Mata hingga Tahi Lalat
2. Noda teh di gelas
Teh yang berwarna pekat, sering kali meninggalkan noda membandel pada cangkir atau gelasnya.
Bercak yang tertinggal akan membuat gelas menjadi kusam dan tidak lagi bersih.
Untuk membersihkan noda teh pada gelas, buatlah campuran baking soda dengan air.
Lalu, sikat perlahan pada noda menggunakan sikat gigi yang berbulu lembut.
Cara lain yang dapat dilakukan yaitu dengan mencampur 50 gram baking soda dan 1 liter air.
Setelah itu rendam gelas yang bernoda selama semalaman.
Noda teh pada gelas pun hilang seketika.
Baca Juga: Pakai Baking Soda, Ini Cara Membersihkan Telinga yang Aman Tanpa Cotton Bud
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR