NOVA.id – Olahraga bisa jadi salah satu kegiatan penting untuk tumbuh kembang anak.
Salah satu kegiatan olahraga yang bisa diajarkan kepada anak-anak adalah karate.
Ternyata, karate bisa memberikan beragam manfaat untuk mereka, lho.
Nah, melansir dari master-sh-yu, berikut ini sederet manfaat yang bisa dirasakan oleh si kecil saat belajar karate.
1. Mengajarkan bela diri
Membangun refleks saat menghadapi ancaman penting bisa diajarkan kepada buah hati sejak mereka dini.
Teknik yang mereka dapatkan dari karate bisa memberikan kemampuan untuk membeli diri.
Belajar manuver bela diri adalah keterampilan kunci yang bisa dikembangkan dengan belajar karate atau seni bela diri lainnya.
2. Mengasah keterampilan kepemimpinan
Sabuk tingkat yang lebih tinggi bisa mengajarkan mereka untuk bertanggung jawab.
Nantinya, mereka akan berperan sebagai pemimpin bagi siswa tingkat yang lebih rendah.
Baca Juga: Cara Mengajari Anak Bahasa Inggris dengan Benar, Hindari Kesalahan Ini!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR