"Hi, aku kenalan juga sama virus ini akhirnya setelah 2 tahun bertahan," tulis Enzy di Instagram Storynya.
Enzy menduga, ia terpapar Covid-19 karena kondisi tubuhnya yang tidak fit.
"Lagi kelelahan dan ya apes saja mungkin ya," sambungnya.
Dia pun meminta teman-temannya untuk tes Covid-19 bagi yang bertemu dengannya selama seminggu terakhir.
"Untuk teman-teman yang ketemu aku seminggu terakhir boleh test ya. So sorry, semoga kalian aman dan sehat selalu. Amin," lanjutnya.
Di bagian akhir, Enzy minta doa dari teman dan para pengikutnya agar bisa cepat sembuh.
Supaya dalam waktu dekat ia bisa bertemu dengan idolanya tersebut.
"Doakan cepat sembuh ya, karena aku masih menaruh harapan ketemu John Mayer Februari nanti," tandasnya.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Kembali Meningkat di Indonesia, Ini Salah Satu Cara untuk Mencegahnya
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR