Fitur ini bisa membuat kebiasaan menabung menjadi lebih disiplin.
Sahabat NOVA juga bisa mengonsultasikannya dengan pihak bank terkait proses pencairan dananya.
Untuk awal-awal, menabung jangka pendek bisa jadi pilihan.
3. Bikin asuransi dan investasi
Dengan punya asuransi, kita bisa terlindungi secara finansial.
Pasalnya, apabila kita mengalami kecelakaan atau penyakit, tabungan bisa terkuras habis.
Namun, dengan memiliki asuransi kita diringankan tanpa harus mengorbankan seluruh tabungan yang kita punya.
Baca Juga: 5 Cara Menyiapkan Dana Pensiun secara Mandiri, Tak Bergantung pada JHT
Apalagi tabungan persiapan hari tua.
Selain asuransi, bekali diri kita di masa depan dengan terus konsisten berinvestasi.
Untuk produk investasinya apa, bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Untuk pemula, bisa mencoba investasi pada reksa dana atau emas.
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR