Dalam waktu dekat, Aestica akan meluncurkan 2 layanan utama yang disinyalir mampu membantu muslimah dalam hal mengakses kebutuhan skincare.
Dua layakan itu yakni partnership & peluncuran produk dalam bentuk paket serta satuan.
Pihaknya juga akan melangsungkan peresmian pembukaan klinik kecantikan perempuan pertama berbasis islami di Indonesia, yang dimulai dari kota Bandung.
Lebih lanjut, saat mengikuti pameran tersebut, Aestica menyuguhkan display empat kit produk skincare yakni Royal DNA Salmon, Brightening Crystal, Anti-aging Diamond, dan Anti-acne Barrier.
Aestica juga turut menawarkan solusi untuk berbagai masalah kulit wajah dengan bahan-bahan alami dan proses pembuatan yang sesuai dengan syariat islam.
“Royal DNA Salmon memiliki struktur DNA yang mirip dengan struktur DNA Manusia. Salah satu khasiatnya, dapat meremajakan atau meregenerasi kulit sehingga dapat mencegah penuaan dini dan mencerahkan kulit,” kata Fachrul Fauzi.
Tidak heran, Royal DNA Salmon menjadi produk yang paling banyak dipesan melalui pre-order selama perhelatan Muslim Life Fair 2022.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR