NOVA.id - Kabar duka datang dari dunia perfilman Tanah Air.
Aktris senior Mieke Wijaya meninggal dunia pada Selasa (03/05) malam pukul 19.30 WIB di usia 82 tahun.
Putri Mieke, Nia Zulkarnaen mengungkap sang ibu sempat dirawat di rumah sakit.
"Sempat sakit satu bulan dirawat di rumah sakit selama bulan puasa. Mungkin sudah usia sudah 82 tahun," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.
Mieke Widjaja meninggal dunia akibat komplikasi penyakit diabetes hingga kanker.
"Awalnya diabetes. Pas dirawat, baru diketahui ada kanker," jelasnya, dilansir dari Wartakota.
Nia pun memohon doa untuk ketenangan jiwa sang ibu.
"Mudah-udahan diampuni dosa-dosanya, mudah-mudahan karyanya bisa dikenang selalu sebagai salah satu legenda perfilman Indonesia. Karena jiwa dan hatinya hanya untuk perfilman Indonesia," sambungnya.
Jenazah Mieke Wijaya dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (04/05) siang.
Baca Juga: Cantik! Begini Foto Masa Muda Mieke Wijaya, Mertua Ari Sihasale
View this post on Instagram
Mieke dimakamkan dalam satu liang lahat di makam sang suami, almarhum Dicky Zulkarnaen.
Hal tersebut merupakan amanah dari Dicky sebelum meninggal dunia.
Kisah cinta Mieke Wijaya dan Dicky Zulkarnaen sempat jadi idola sejak tahun 70-an.
Mieke menikah dengan Dicky pada 1965 saat usianya menginjak 25 tahun.
Dari pernikahan itu, Mieke dikaruniai empat orang anak termasuk Nia Zulkarnaen yang kini jadi istri Ari Sihasale.
Sayang, Mieke kehilangan sang suami yang berpulang terlebih dulu pada 10 Maret 1995.
Dicky meninggal dunia di usia 55 tahun pada saat itu.
Dan setelah 27 tahun, Mieke akhirnya berkumpul lagi dengan sang suami.
Selamat jalan Mieke Wijaya, karya dan kebaikanmu akan selalu dikenang.
Baca Juga: Pilih Ari Sihasale, Nia Zulkarnaen Ditanya Soal Restu Mieke Wijaya: Mustahil Saya Nikah Diam-Diam
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Kompas.com,Wartakota |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR