Bian dan Tari merupakan pasangan suami istri karena dijodohkan orang tua. Bian yang sebelumnya telah memiliki kekasih, yakni Sarah (Susan Sameh), mengajukan kesepakatan pada Tari.
Masalah belum selesai, kini muncul Rafa, kakak kelas Tari saat di bangku kuliah yang sempat mencoba taaruf pada Tari, namun sayangnya ditolak. Keduanya kembali bertemu dalam sebuah pertemuan.
Rafa sendiri diperankan oleh aktor Ibrahim Risyad. Banyak netizen yang kini mendukung Rafa untuk kembali mengambil Tari. Hal ini dikarenakan Bian dianggap tak menghargai istri.
Ibrahim Risyad pun digadang-gadang akan menjadi saingan berat Refal Hady.
Bahkan, para fans Wedding Agreement The Series pun pecah menjadi dua kubu, yakni Tim Tari-Bian dan Tim Tari-Rafa.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | NOVA |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR