Setelah mendapat vaksin Nusantara, Rizki mengatakan kondisi Tukul tak mengalami efek samping yang berarti.
"Sampai saat ini nggak ada ya. Semoga ya nggak ada efek yang gimana-gimana," ucap Rizki.
Ia juga menyebut, kondisi Tukul berangsur membaik.
"Yang pasti alhamdulillah saat ini mas Tukul lebih sehat," pungkasnya.
Sementara itu, dilansir dari Warta Kota, Rizki mengatakan, Tukul Arwana saat ini bahkan sudah bisa merayakan Lebaran bersama keluarganya di Puncak, Bogor, Jawa Barat.
"Mas Tukul sudah bisa merayakan Lebaran bersama keluarga dari Semarang dan Padang.. Mas Tukul happy, karena banyak keluarga," kata bRizki.
Selain itu, Tukul Arwana juga mulai sering menonton televisi sebagai bagian pemulihan kesehatannya.
"Mas Tukul senang nonton Warkop DKI dan pasti tertawa. Asal jangan nonton berita yang aneh-aneh," ucap Rizki.
Baca Juga: Cerita Anak Tukul Arwana yang Temukan Sang Ayah dalam Kondisi Tak Berdaya: Aku Manggil, Nggak Nyahut
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tribunstyle,Warta Kota |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR