Namun, berkat cinta dari perempuan yang melahirkan dan membesarkannya itu, anak tunggal ini bisa tumbuh menjadi pribadi yang hangat, kuat, serta pekerja keras.
Pantas saja, salah seorang rekan kerjanya menyebut bahwa lelaki yang memiliki tinggi badan 182 cm ini, merupakan sosok superstar yang tumbuh dengan tata krama dan sangat mudah disukai.
Selaras dengan hal tersebut, saat mengisi program di kanal YouTube Mantul House, bintang serial Healer (2014) ini terlihat sangat membumi kala berbincang dengan para pembawa acara, layaknya teman dekat yang sudah lama tak bertemu.
Yang bikin kagumnya lagi, peraih Aktor Pendatang Baru Terbaik di ajang Baeksang Award 2017 ini benar-benar fasih melafalkan setiap ejaan bahasa Indonesia, bahkan bahasa Sunda.
Para warganet yang ikutan terkejut sampai ramai memberikan pujian di kolom komentar.
Duh, jadi enggak sabar buat nungguin fanmeeting Ji Chang Wook di Indonesia, nih.
Apalagi, aktor yang mengawali karier di dunia teater musikal ini, senang plesiran di destinasi wisata dalam negeri.
“Saya suka mengendarai motor di Bali. Kalau mengendarai motor di Korea saya bisa kedinginan. Tapi karena Bali tempat yang hangat, saya bisa jalan-jalan sambil mengendarai motor dan melakukan surfing,” terangnya sambil tersenyum.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Annisa Octaviana |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR