Muatan edukasi seperti inilah yang akan terus digaungkan melalui kampanye #AyoMinumBuah.
Sebagai latar belakang, kampanye ini terinspirasi dari hasil studi yang dilakukan Buavita bekerjasama dengan Institut Pertanian Bogor terhadap 100 orang ibu Indonesia.
Prof. Dr. Ir. Dodik Briawan, MCN, Guru Besar Departemen Gizi Masyarakat, Institut Pertanian Bogor yang mengepalai studi ini menerangkan, “Setelah mendapatkan berbagai edukasi secara interaktif dan menjalani tantangan selama 21 hari, ditemukan beberapa perubahan signifikan pada pengetahuan dan perilaku responden terhadap konsumsi buah.
Antara lain: rata-rata pengeluaran rumah tangga responden untuk membeli buah (per minggu) telah meningkat sebesar 40%; lebih dari 90% responden yang tadinya hanya mengonsumsi 1 porsi buah per hari telah meningkatkan konsumsi buah hariannya; dan 97,8% responden telah terdorong untuk mewajibkan anak mengonsumsi buah. Hasilnya, jumlah porsi buah yang dikonsumsi anak mereka pun jadi meningkat.”
Nirina Zubir, Aktris dan Pegiat Gaya Hidup Sehat berbagi pengalaman, “Percaya akan kekuatan buah, aku selalu menularkan kecintaan akan buah ke orang-orang sekitar, terutama anak-anakku."
"Sejak dulu aku mengenalkan bermacam-macam buah dan mengajarkan aneka manfaat buah sehingga sekarang mereka jadi suka banget sama buah dan rajin makan buah tanpa dipaksa."
"Kalaupun aku nggak sempat menyiapkan buah, Buavita selalu jadi andalan untuk bantu penuhi kebutuhan konsumsi buah harian keluarga. Happy banget sama dampaknya, keluargaku jadi nggak gampang sakit meskipun kita sudah kembali aktif berkegiatan di luar rumah.”
Baca Juga: 3 Deretan Resep Salad Buah Simpel dan Segar untuk Camilan Sehat
Semarak kampanye #AyoMinumBuah telah dimulai di bulan Juli sebagai bentuk peringatan momen Hari Buah Sedunia tanggal 1 Juli.
Melalui berbagai kegiatan menarik yang telah menjangkau lebih dari 24.000 masyarakat, Buavita sukses menjadikan bulan Juli sebagai Bulan Buah.
Salah satunya dengan menghadirkan instalasi “Giant Fruit Buavita” di area Gelora Bung Karno selama 15 – 17 Juli 2022, dimana 9.992 orang telah mendapatkan berbagai bentuk edukasi mengenai buah sambil menikmati kesegaran Buavita sebagai pelengkap gaya hidup sehat mereka.
Kegiatan lainnya adalah sesi Instagram Live yang diikuti oleh lebih dari 14.700 orang untuk mengedukasi pentingnya mengonsumsi buah setiap hari, serta berbagi resep kreasi minuman dan cemilan buah yang mudah diaplikasikan di rumah.
Dalam waktu dekat, Buavita juga akan mengadakan kunjungan ke sejumlah Sekolah Dasar di wilayah Jabodetabek untuk membantu menanamkan kebiasaan mengonsumsi buah setiap hari sejak usia dini.
“Kami harap kampanye #AyoMinumBuah dapat mendukung lebih banyak masyarakat Indonesia untuk memiliki tubuh lebih sehat dan terlindungi dari penyakit, sehingga mereka mampu menikmati hidup yang lebih berkualitas hingga nanti."
"Ke depannya, kampanye ini akan terus hadir melalui aktivitas online maupun offline yang melibatkan lebih banyak masyarakat dari berbagai latar belakang dan lapisan usia. Tunggu tanggal mainnya, ya! Indonesia, #AyoMinumBuah!” tutup Ari.
KOMENTAR