NOVA.id - Ada berbagai cara menghilangkan bulu kaki secara alami yang bisa kita coba.
Walaupun tidak ada cara menghilangkan bulu kaki secara permanen, tetapi tips berikut ini bisa menjadi solusi untuk mengurangi pertumbuhan rambut yang tidak diinginkan.
Salah satu bahan alami yang bisa ampuh menghilangkan bulu kaki adalah kunyit.
Melansir Medicine Net, kunyit merupakan rempah-rempah alami yang dipercaya memiliki khasiat untuk menghilangkan bulu.
Kunyit mengandung bahan kimia alami yang mungkin dapat memperlambat atau menghentikan pertumbuhan rambut dengan melemahkan akar rambut.
Penggunaan kunyit memang akan memberikan hasil yang lambat.
Namun, cara ini dapat digunakan bersamaan dengan teknik penghilangan rambut lainnya untuk potensi manfaat jangka panjangnya.
Kunyit aman bagi kebanyakan orang, dan juga bisa membantu mengurangi pigmentasi dan peradangan. Selain itu, kunyit memiliki sifat antimikroba.
Kunyit dapat dioleskan ke seluruh tubuh setiap hari dalam bentuk minyak kunyit (yang dapat dicuci setelah satu jam) atau masker buatan sendiri.
Baca Juga: Ampuh Banget, Cara Menghilangkan Bulu Kaki Pakai Baking Soda!
Lihat postingan ini di Instagram
Kunyit dapat dicampur dengan lemon, madu, tepung gram, susu, atau yogurt menjadi pasta, dioleskan ke kulit, dan dibiarkan kering.
Setelah masker mengering, gosoklah dengan lembut.
Cara menghilangkan bulu kaki secara alami selanjutnya adalah sugaring.
Kita bisa melakukan sugaring di rumah, lo.
Sahabat NOVA cukup menggunakan gula, jus lemon, dan air untuk membuat pasta.
Oleskan pasta di atas kulit dan kemudian tarik ke arah yang berlawanan dengan pertumbuhan rambut.
Seperti waxing, rambut dicabut dari akarnya, dan hasilnya bertahan 3-4 minggu.
Rambut harus tumbuh kembali setidaknya seperempat inci sebelum metode ini dapat diulang.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Komedo di Dagu Pakai Lidah Buaya, Cuma Butuh Waktu 10 Menit!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR